Kamis, 31 Agustus 2017

Contoh Tanaman Berumur Pendek

Contoh Tanaman Berumur Pendek - Sadar atau tidak, disekeliling kita banyak sekali jenis tanaman yang mungkin sudah tidak asing lagi bagi kita. Tetapi belum tentu kita tahu jenis tanaman apa yang ada di sekitar kita. Pada kesempatan ini saya akan berbagi jenis tanaman semusim yang mungkin sudah tidak asing namanya bagi kita. Langsung saja simak uraian dibawah ini :
tanaman berumur pendek
tanaman berumur pendek

Contoh Dan Pengertian Tanaman Semusim

Tanaman semusim merupakan tanaman yang pada umumnya hidup hanya satu musim saja atau sekitar kurang lebih tiga bulan dan akan panen ketika tanaman tersebut mencapai umur maksimal tiga bulan serta akan layu dan mati ketika setelah di panen hasilnya. Dari pengertian tersebut maka dapat kita simpulkan bahwa tanaman semusim merupakan tanaman yang mempunyai umur maksimal kurang lebih tiga bulan atau 90 hari. kebanyakan tanaman-tanaman tahunan tersebut merupakan tanaman yang paling banyak dibudidayakan oleh para petani misalnya tanaman pangan, tanaman sayuran, palawija dan lain sebagainya.
Berikut ini macam-macam atau contoh dari tanaman semusim yang biasanya ada disekitar kita :
Seledri

Seledri dapat dipanen setelah berumur 40 sampai dengan 150 hari setelah tanam (tergantung varietas). Saledri daun dipanen 4-8 hari sekali. Seledri potong dipanen dengan memotong tanaman pada pangkal batang secara periodik sampai pertumbuhan anakan berkurang. Seledri umbi dipanen dengan memetik daun-daunnya dan dilakukan secara periodik sampai tanaman kurang produktif.
jangan lewatkan : Guna Dan Manfaat Wortel Buat Laki-Laki
Kol Bunga

Tanaman dipanen apabila bunga sudah padat dan kompak. dilakukan dengan memotong bagian pangkal batang dan sisakan 6-7 helai daun untuk pembungkus bunga. Tanaman yang baru dipanen, ditempatkan di tempat yang teduh agar tidak cepat layu. Dilakukan sortasi untuk memisahkan bagian tanaman tua, busuk atau sakit.
Kacang Tanah

Umur panen tanaman kacang tanah tergantung dari jenisnya yaitu umur pendek ± 3-4 bulan dan umur panjang ± 5-6 bulan. Adapun ciri-ciri kacang tanah sudah siap dipanen antara lain: Batang mulai mengeras; Daun menguning dan sebagian mulai berguguran, Polong sudah berisi penuh dan keras; dan Warna polong coklat kehitam-hitaman.
Kentang

Umur panen pada tanaman kentang berkisar antara 90-180 hari, tergantung varietas tanaman. Secara fisik tanaman kentang sudah dapat dipanen jika daunnya telah berwarna kekuning-kuningan yang bukan disebabkan serangan penyakit; batang tanaman telah berwarna kekuningan (agak mengering) dan kulit umbi akan lekat sekali dengan daging umbi, kulit tidak cepat mengelupas bila digosok dengan jari.
Kedelai

Kedelai merupakan bahan baku makanan yang bergizi seperti tahu dan tempe. Hampir semua lapisan masyarakat menyukai makanan yang terbuat dari kedelai. Bagi petani, tanaman ini penting untuk menambah pendapatan karena dapat segera dijual dan harganya tinggi. Tanaman ini dapat diusahakan di lahan pasang surut. Hasilnya cukup memadai, namun cara mengusahakannya berbeda daripada di lahan sawah irigasi dan lahan kering.
Terung

Buah pertama dapat dipanen setelah tanaman berumur 3 bulan, ciri-ciri buah siap panen ialah ukuran telah maksimal damn masih muda. waktu paling tepat untuk panen pada pagi dan sore hari, cara panen yaitu buah dipetik bersama tangkainya.
Bawang Putih

Umur panen, tanaman bawang putih sudah siap dipanen pada umur 90 - 120 hari setelah tanam, tergantung varietas. ciri-ciri tanaman siap panen, daun-daun mulai menguning dan mengering, pangkal batang tampak melemas dan rebah, serta umbinya maksimal dan keras.

Tomat

Buah pertama dipanen setelah tanaman berumur 75 hari, waktu panen, buah jangan terlalu masak agar dapat disimpan lama/untuk dikiim jauh. Hasil tergantung varietas, pada tanaman yang dipelihara secara intensif, dapat menghasilkan 10-60 ton/ha.
Sawi

Sawi dapat dipanen mulai umur 35 hari setelah tanam, tergantung varietas. Pemanenan sawi bakso 35 hari setelah tanam, sedangkan sawi hijau dan sawi putih umur 60 hari setelah tanam. Sawi harus dipanen sebelum berbunga.
Petunia, si top markotop annual plants yang banyak banget dijual di nursery pinggir jalan. Rata-rata dijual sebagai tanaman gantung yang mempesona banget dengan bunganya yang buanyaaak dan berwarna-warni.
 Morning Glory, annual plants yang tidak kalah semarak dengan Petunia. Termasuk tanaman merambat yang cepat pertumbuhannya. DI pasaran banyak ditemui  morning glory berwana biru, tapi sebeneranya ada varian berwarna putih, pink dam merah juga.
kembang kertas alias Zinnia, termasuk kembang yang mudah ditemui di Indonesia. Warnanya pun bermcam-macam, dengan petal tumpuk atau hanya satu lapis saja.
Cosmos, kembang yang di indonesia sering disebut sebagai kenikir. Selain bunganya cantik, di pulau Jawa daun kenikir banyak digunakan sebagai lalapan alias dimakan.
Siklus hidup annual plants sendiri diimulai sejak tanaman itu tumbuh dari biji, berbunga, menghasilkan biji lalu mati. Jadi sebenernya kita bisa ‘memperpanjang hidup’ tanaman annual yang kita miliki dengan menanam biji yang dihasilkan. Ribet ? iya sih, hahaha…. daripada menamam biji petunia, memang lebih praktis membeli petunia siap gantung yang banyak dijual di nursery-nursery pinggir jalan. Harganya pun relatif tidak mahal. Pilih saja yang masih punya banyak kuncup bunga yang belum mekar, jadi masa menikmati-nya bisa lebih panjang,
Yang agak disayangkan adalah penjual tanaman cenderung tidak menginformasikan masalah masa hidup tanaman yang terbatas ini. Mungkin mereka takut jualannya gak laku kalau konsumen tahu bahwa tanaman yang mereka beli tidak bakal bisa bertahan hidup lama seperti tanaman pada umumnya  ( perennial ). Dan pernah beberapa kali aku dibikin dongkol penjual tanaman yang ngotot bahwa annual plants yang mereka jual bakal bertahan hidup bertahun-tahun.

Contoh Tanaman Botani Yang Mudah

Contoh Tanaman Botani Yang Mudah - Botani adalah ilmu tumbuh-tumbuhan, termasuk juga jamur dan alga dengan mikologi dan fikologi berada di dalam cabang ilmu botani. Dengan demikian, dalam botani dipelajari semua disiplin ilmu biologi, seperti genetika, pertumbuhan, reproduksi, metabolisme, perkembangan, interaksi dengan komponen biotik dan komponen abiotik, serta evolusi yang berhubungan dengan tumbuhan. Istilah botani berasal dari Bahasa Yunani Kuno, βοτάνη (botane), yang berarti rerumputan atau padang penggembalaan. Saat ini botani mempelajari sekitar 400000 spesies organisme hidup di mana 260 ribu di antaranya adalah tumbuhan berpembuluh dan 248 ribu di antaranya adalah angiosperma.2 Orang yang menekuni bidang botani disebut sebagai botanis atau ahli botani.
tanaman botani
tanaman botani

Botani berakar dari ilmu herbalisme, ilmu yang mempelajari pemanfaatan tumbuhan untuk khasiatnya secara medis. Terdapat berbagai catatan kuno yang mengklasifikasikan tumbuhan berdasarkan jenis dan manfaatnya di India (1100 SM), Avestan kuno, dan China (221 SM).
Botani modern merujuk kepada kebudayaan di Yunani Kuno, terutama Theoprastus (sekirat 371–287 SM), seorang murid Aristoteles yang menemukan prinsip ilmu botani. Ia juga dikenal sebagai "Father of Botany". Karyanya, Enquiry into Plants dan On the Causes of Plants merupakan dua kontribusi utama bagi ilmu botani hingga Abad Pertengahan, hampir 17 abad setelah buku tersebut ditulis.
Karya lainnya dari Yunani Kuno adalah De Materia Medica yang memuat ilmu herbalisme, ditulis oleh Pedanius Dioscorides. Buku ini menjadi referensi selama lebih dari 1500 tahun. Kontribusi lainnya pada Jaman Keemasan Islam yaitu Nabatean Agriculture karya Ibn Wahshiyya, Book of Plants karya Abū Ḥanīfa Dīnawarī, dan The Classification of Soils karya Ibn Bassal. Di awal abad ke 13, Abu al-Abbas al-Nabati dan ibn al-Baitar menulis botani secara sistematis dan ilmiah.
Di oertengahan abad ke 16, kebun raya dibangun di sejumlah perguruan tinggi di Italia. Orto botanico di Padova dipercaya merupakan kebun raya modern paling awal di dunia, yang mempraktekan nilai dari sebuah kebun, biasanya dikaitkan dengan keberadaan biara di mana tumbuhan dimanfaatkan untuk keperluan medis. Mereka memelihara kebun raya sebagai sebuah subjek akademik. Cara menumbuhkan tumbuhan dan manfaatnya dipraktekkan. Kebun raya lalu tersebar ke utara, diawali oleh Kebun Raya Universitas Oxford yang dibangun tahun 1621. Hingga periode ini, botani masih menjadi bagian dari ilmu kedokteran.
Ilmuwan Jerman Leonhart Fuchs (1501–1566) bersama dengan Otto Brunfels (1489–1534) dan Hieronymus Bock (1498–1554) mempelajari botani secara original tanpa meniru pendahulunya. Bahkan Bock membuat sistem klasifikasi tumbuhan sendiri.
Ilustrasi sel gabus dari buku karangan Robert Hooke, Micrographia, 1665
Ilmuwan Valerius Cordus (1515–1544) mengarang buku Historia Plantarum di 1544 mengenai tumbuhan yang penting secara botani dan farmakologi, juga buku Dispensatorium di Pada tahun 1665, dengan menggunakan mikroskop pertama, Robert Hooke menemukan sel, sebuah istilah yang merujuk kepada struktur gabus yang ia lihat di bawah mikroskop. Tak lama setelah itu, ia melihat jaringan tumbuhan yang hidup.
Seperti bentuk-bentuk kehidupan lain dalam biologi, tumbuhan hidup dapat dipelajari dari perspektif yang berbeda, dari tingkat molekul, genetika dan biokimia melalui organel, sel, jaringan, organ, individu, populasi tumbuhan, dan komunitas tumbuhan. Pada setiap tingkat ini seorang ahli botani mungkin bergerak di bidang yang terkait dengan klasifikasi (taksonomi), struktur (anatomi dan morfologi), atau fungsi (fisiologi) dari kehidupan tumbuh-tumbuhan.
Botani juga tidak hanya mempelajari kelompok dari Kerajaan Tumbuhan saja tetapi juga mempelajari jamur (mikologi), bakteri (bakteriologi), lumut kerak (likenologi), alga (fikologi).
Penelitian tumbuhan sangat penting karena tumbuhan adalah bagian mendasar dari kehidupan di Bumi, yang menghasilkan oksigen, makanan, serat, bahan bakar, dan obat-obatan yang memungkinkan manusia dan bentuk kehidupan lainnya ada. Melalui fotosintesis, tumbuhan menyerap karbon dioksida, sebuah gas rumah kaca yang dalam jumlah besar dapat mempengaruhi iklim global. Selain itu, tumbuhan dapat mencegah erosi tanah dan berpengaruh dalam siklus air. Sebuah pemahaman yang baik tentang tumbuhan sangat penting bagi masa depan masyarakat manusia karena memungkinkan kita untuk:
Memproduksi makanan untuk memberi makan populasi yang berkembang
Memahami proses-proses kehidupan yang mendasar
Memproduksi obat-obatan dan bahan untuk mengobati penyakit-penyakit
Memahami perubahan lingkungan dengan lebih jelas

Biokimia tumbuhan

Biokimia tumbuhan adalah sebuah studi mengenai proses kimia yang yang digunakan pada tumbuhan. Beberapa proses ini terjadi melalui metabolisme primer seperti siklus Calvin dan crassulacean acid metabolism. Lainnya membuat material khusus seperti selulosa dan lignin yang membangun struktur. Metabolisme sekunder menghasilkan produk seperti resin dan minyak atsiri.
Tumbuhan dan kelompok lainnya yang juga merupakan eukaryot fotosintetik (yaitu alga) memiliki organel yang unik yang disebut dengan kloroplas. Organel ini diperkirakan berasal dari cyanobacteria yang membentuk hubungan endosimbiotik dengan leluhur tumbuhan dan alga. Kloropas dan cyanobacteria sama-sama mengandung pigmen biru-hijau (klorofil a), Klorofil jenis lain (klorofil b) juga terdapat pada alga hijau dan alga biru-hijau yang juga menyerap cahaya pada spektrum tertentu (biasanya spektrum biru-ungu dan jingga-merah) dan memantulkan cahaya hijau yang menjadi warna daun di mata manusia. Energi cahaya yang diserap digunakan untuk membuat senyawa karbon dari karbon dioksida dan air. Gliseraldehida 3-fosfat merupakan senyawa yang dihasilkan oleh fotosintesis yang kemudian disintesis menjadi glukosa dan senyawa organik lainnya. Sebagian glukosa diubah menjadi pati yang disimpan di kloroplas.Pati adalah bentuk yang umum dijadikan sebagai cadangan makanan pada sebagian besar tumbuhan dan alga. Tumbuhan dari famili Asteraceae menggunakan bentuk fruktosa inulin, sebagian mengubahnya menjadi sukrosa.
Sebagian besar asam lemak yang terkandung di dalam tubuh hewan juga berasal dari tumbuhan. Metabolisme tumbuhan juga mampu memproduksi asam lemak dan sebagian besar asam amino. Asam lemak bagi tumbuhan digunakan untuk membangun membran sel dan kutin yang menjadi penyusun utama kutikel tumbuhan yang melindungi tumbuhan dari kekeringan.

Obat dan bahan

Fitokimia merupakan cabang yang penting dalam ilmu botani yang mempelajari senyawa biokimia pada tumbuhan dan pemanfaatannya.Beberapa dari senyawa ini memiliki manfaat bagi manusia, dan beberapa bersifat racun bagi hewan dan manusia. Banyak obat-obatan medis dan rekreasi, seperti tetrahydrocannabinol, kafein, dan nikotin datang langsung dari kerajaan tumbuhan. Lainnya adalah senyawa kimia turunan sederhana dari produk alami botani, seperti aspirin yang berasal dari senyawa penghilang rasa sakit asam salisilat yang awalnya berasal dari kulit pohon dedalu. Mungkin ada banyak obat baru untuk penyakit yang disediakan oleh tumbuhan, menunggu untuk ditemukan. Stimulan populer seperti kopi, cokelat, tembakau, dan teh juga berasal dari tumbuhan.
Klasifikasi Tanaman secara botani dibedakan berdasarkan morfologi dan struktur bunga, tanaman berumah satu dan berumah dua.

Pengelompokkan ini dianggap pengelompokan modern yang digunakan secara umum diseluruh dunia. Tiap tanaman dibedakan atas dua namaan ciri primer yaitu nama genera dan nama spesies dalam bahasa latin. Urutan pengelompokkan tersebut adalah : Kingdom, Divisio, Klas, Ordo, Family, dan Genera yang seluruhnya disebut taxa mayor, sedangkan spesies dan varietas disebut taxa minor.
Kingdom dibagi menjadi dua yaitu Kingdon hewan dan kingdom tanaman. Kingdom tanaman dibagi menjadi beberapa divisio. Divisio disebut juga phyta (tumbuhan). Ada empat Divisio terbesar yaitu Tallophyta, Bryophyta, Pteridophyta, dan Spermatophyta.

Tallophyta adalah tumbuhan yang paling sederhana seperti jamur algae dan lichenes.
Bryophyta meliputi lumut hati, dan lumut kerak
Pteridophyta mencakup paku resam, paku ekor kuda, semuanya tergolong tumbuhan tidak berbunga yang paling tinggi
Spermatophyta meliputi tumbuhan berbiji, yang dikenal dengan tumbuhan tingkat tinggi, tumbuhan dalam golongan ini merupakan tumbuhan yang mengalami evolusi paling akhir.
Spermatophyta terdiri atas dua kelas yaitu Gymnospermae dan Angiospermae. Gymnospermae merupakan tanaman berbiji terbuka, banyak diantaranya terdapat dalam bentuk kerucut, contoh cemara, pinus, dan melinjo. Angiospermae adalah tumbuhan yang memiliki biji tertutup, golongan ini mendominasi spesies tumbuhan tingkat tinggi.
Kelas Angiospermae dibagi menjadi dua sub kelas yaitu Monokotil dan Dikotil. Monokotil adalah tumbuhan yang memiliki satu kotiledon atau keping biji meliputi semua jenis rumputan, pisang, bawang, palm, tulip, anggrek, lili, gladiol dan alang-alang. Dikotiledon adalah tumbuhan yang memiliki dua keping biji termasuk didalamnya tanaman legume, kapas, tembakau, tomat, kubis, wortel, ketela rambat.

Setiap kelas atau sub kelas dibagi dalam beberapa Ordo, dan Ordo adalah kelompok tanaman yang memiliki karakteristik yang sama, nama latin Ordo berakhiran ales, contohnya Graminales.
Setiap ordo dibagi dalam beberapa Family, dan ini merupakan kelompok tanaman dengan kategori yang paling alamiah dan yang paling berguna. Sebagian besar famili berakhiran aceae, asee-ee atau hanya ee.

Pengertian Botani yaitu ilmu yang mempelajari tentang tumbuhan, namun pada materi ini yang dibahas hanya yang berhubungan dengan kegiatan alam terbuka, yaitu bagaimana kita dapat memanfaatkan tumbuhan untuk memenuhi kebutuhan kita, terutama pada keadaan survival.

Pemanfaatan tumbuhan secara praktis di lapangan bagi kepentingan manusia, dapat dijadikan sebagai :

Bahan Makanan
Pedoman menkonsumsi tumbuhan sebagai makanan dilapangan :
Tumbuhan tersebut sudah dikenal dan biasa dimakan
Buah-buahan yang akan dimakan dan belum dikenal sebaiknya dioleskan sedikit dibibir dan ditunggu ada/tidak reaksi.
Sebaiknya makan tumbuhan jangan hanya satu jenis saja.
Sebaiknya bagian yang akan dimakan daunnya masih muda (pucuknya)
Apabila daunnya yang akan dikonsumsi maka sebaiknya tidak bergetah atau berbulu.
Tumbuhan yang tidak berbau busuk.
Tumbuhan yang dimakan oleh hewan menyusui (mamalia).
Tumbuhan tersebut tidak hidup menyendiri (soliter).
Apabila Buahnya yang akan dikonsumsi maka buah tersebut tidak berwarna mencolok.
Buah-buahan yang berwarna ungu sebaiknya tidak di makan karena dikhawatirkan mengandung racun alkaloid

Contoh jenis tumbuhan yang dapat di konsumsi
Umbi Talas (Colocasia sp.), Rumput Teki (Cyperus rotondus)
Arbei hutan (Rubus sp). Markisa (Passiplora guandrangularis), Bune (Antidesma bunius (L) Spreng).
– Biji muda Sengon (Albizia lophata) dan Kaliandra (Caliandra Cahartica).
Daun muda Paku Tiang (alsophila glauca), selada air (Nasturtium officinale).
Daun Begonia (Begonia sp.), Rebung Bambu (Bambusa sp.).
Bunga Honje atau Kecombrang (Nicolara sp.) dan Bunga Turi (Sesbania glandiflora).
Pisang Hutan muda (Musa sp.) yang dapat dimakan yaitu : buah, jantung, batang bagian dalam dan bongkol pisang muda.
Jenis jamur hutan yang dapat dimakan dan mengandung protein tinggi yaitu Jamur Tiram (Pleutotus ostratus) dan Jamur Kuping (Auricularia jadae).

Bahan Obat-Obatan
Sudah sejak jaman dahulu manusia memanfaatkan tumbuhan sebagai bahan obat-obatan. Antara lain digunakan sebagai obat demam, sakit kepala sakit gigi, luka, digigit ular beracun dan lain sebagainya (Lihat Daftar Tumbuhan Obat)

Tempat Berlindung
Sebaiknya tempat berlindung (beristirahat) dialasi dengan dedaunan, dapat mencegah menghantarkan dingin langsung dari tanah, pohon tumbang dapat dijadikan sebagai tempat berlindung.

Sumber Air
Untuk mendapatkan air dari tumbuhan dapat dilakuan dengan cara:
Menyelubungkan ranting dan daunnya dengan sebuah kantong plastik yang ujungnya diikat, penguapan dari daun dapat menyebabkan pengembunan pada plastik bagian dalam.
Mengumpulkan embun dari tumbuhan dengan menggunakan kain.
Mengambil air dari batang tanaman rambat seperti rotan dengan cara memotong bagian atas setinggi mungkin dan bagian bawah yang dekat dengan tanah, air tetesannya dapat langsung diminum.
Mengambil air yang tertampung pada daun-daun yang lebar, misalnya pisang-pisangan dan talas-talasan biasanya setelah hujan atau embun di pagi hari. Pada ruas Bambu dan pada Kantung Semar, sebaiknya disaring dan dimasak dahulu karena sering terdapat serangga yang mati dan berbau.

Bahan Untuk Menyalakan Api
Pada daerah yang lembab dan basah, sebelum menyalakan api, kumpulkan dalu ranting-ranting kecil yang kering sebagai penyala awal yang mudah terbakar, atau dengan cara mengiris setipis mungkin kayu yang ada hingga menjadi serpihan. Untuk membuat api, dapat dilakukan dengan cara menggesekkan bambu dengan bambu (kayu kering) yang keras secara konstan dan cepat (gerakan seperti menggergaji) hingga panas dan mengeluarkan asap, simpan bahan penyala dekat sumbur panas lalu gesek kembali hingga bahan penyala terbakar.

Sarana Kegiatan Memasak.
Fasilitas di alam yang dapat digunakan sebagai sarana kegiatan memasak, seperti bambu atau kelapa yang masih muda yang dilubangi ujungnya, digunakan sebagai wadah memasak.

Tumbuhan yang berbahaya
Racun tumbuhan terdapat dalam akar, umbi, batang, ranting, daun, biji, dan bulu-bulu (trikoma). Racun tersebut dapat menyebabkan gatal-gatal pada kulit, dapat menyebabkan kebutaan jika terkena mata, bila masuk dalam peredaran darah dapat menyebabkan keracunan, atau dapat menyebabkan kita keracunan makanan melalui saluran pencernaan.

Adapun ciri-ciri tumbuhan yang beracun antara lain :
Mempunyai getah seperti susu, biasanya beracun untuk dikomsumsi sebagai makanan.
Buah-buahan yang warnanya menyolok, biasanya beracun untuk dikomsumsi sebagai makanan.
Daun yang mempunyai bulu-bulu atau duri-duri halus, biasanya menimbulkan gatal-gatal.
Khusus untuk jamur, ciri-ciri yang beracun yaitu pada tangkai terdapat bagian yang menyerupai cincin, warna menyolok, berbau busuk, biasanya hidup pada tempat-tempat yang kotor(seperti kotoran hewan), jika diiris/dipotong dengan pisau perak meninggalkan bekas noda, jika dimasak dengan nasi akan meninggalkan warna gelap pada nasi disekitar jamur tersebut.

Contoh Tanaman Hias Akar

Contoh Tanaman Hias Akar - tanaman hias akar yang banyak ditanam masyarakat indonesia.
Tanaman adinium atau yang akarab disebut kamboja memiliki keunikan tersendiri meskipunah banyak dibudidayakan namun tanaman ini sangat indah sehingga cocok untuk menghias taman rumah anda.
hiasan akar
hiasan akar

Keindahan dari tanaman ini terletak pada batang,bunga terutama pada bagian akarnya terlebih lagi jika bonggolnya indah dapat memiliki harga yang cukup mahal. Dengan cara penanaman yang baik and dapat menciptakan bonggol-bonggol yang indah.
Bentuk dari bonggol dan akar tanaman ini dapat bentuk meliuk liuk liuk indah dan berhinpitan sehingga terlihat artistik. Semakin lama bonggol akan semakin membesar namun jika anda menanamnya dari bijinya tetapi jika anda memotong pohonnya dan menanamnya bonggolnya akan lama untuk membesarnya.
Selain tanaman adenium atau ‘kamboja masih banyak tanaman lainnya yang biasanya menonjolkan usur keindahan akarnya contohnya seperti beringin. Tanaman beringin memiliki akar yang menjulur dari atas kebawah. Jika anda pandai dalam mengatur arah dari akar ini akan dapat menciptakan keindahan tersendiri.

Dalam menujukkan keindahan akar memerlukan seni khusus dan tidak semua orang mahir dalam menata akar tanaman hias. Biasanya tanaman hias yang menonjolkan keindahan akar dan batang adalah tanaman hias bonsai.
Kita tentu sering mendengar tentang tanaman hias akar, apa sih tanaman hias akar itu? tanaman hias akar adalah tanaman yang memiliki segi keindahan serta keunikan pada akarnya. Tanaman hias akar ini sangat cocok untuk menghiasi pekarangan rumah kita. Keunikan dari tanaman hias akar ini bisa didapat dengan cara menatanya atau memang sudah unik dari bawaannya.

Dalam artikel kali ini peulis mencontohkan 2 jenis tanaman hias akar populer, tetapi sebenarnya banyak tanaman lain yang bisa dikategorikan kepada tanaman hias akar.
Dalam hal pemeliharaan tanaman hias ini intinya sama saja, diperlukan konsistensi kita terutama penyiraman serta pemupukan yang teratur ditambah dengan ide kreatifitas kita terhadap tanaman hias akar tersebut.

Dibawah ini ada 2 jenis tanaman hias akar yang populer di kalangan pecinta tanaman hias, diantaranya adalah:

kamboja Atau Adenium

Kamboja atau semboja merupakan sekelompok tumbuhan dalam marga Plumeria. Bentuknya berupa pohon kecil dengan daun jarang namun tebal. Bunganya yang harumnya sangat khas, dengan mahkota berwarna putih hingga merah keunguan, biasanya lima helai. Bunga dengan empat atau enam helai mahkota bunga oleh masyarakat tertentu dianggap memiliki kekuatan gaib. Jenis akarnya serabut dan tekstur bunganya tidak terlalu kasar dan tidak terlalu halus.
Tumbuhan ini berasal dari Amerika Tengah. Nama Plumeria diberikan untuk menghormati Charles Plumier (1646-1706), pakar botani asal Perancis. Walaupun berasal dari tempat yang jauh, kemboja sekarang merupakan pohon yang sangat populer di Pulau Bali karena ditanam di hampir setiap pura serta sudut kampung, dan memiliki fungsi penting dalam kebudayaan setempat. Di beberapa tempat di Nusantara, termasuk Malaya, kemboja ditanam di pekuburan sebagai tumbuhan peneduh dan penanda tempat. Kemboja dapat diperbanyak dengan mudah, melalui stek batang.
Kamboja sebagai tanaman hias akar ini dikarenakan Keunikan yang terletak pada akarnya, bonggolnya unik dan indah dapat menjadikannya tanaman yang cukup mahal.

Beringin

Masih menurut wikipedia, beringin yang disebut juga waringin dikenal sebagai tumbuhan pekarangan dan tumbuhan hias pot. Pemulia telah mengembangkan beringin berdaun loreng (variegata) yang populer sebagai tanaman hias ruangan. Beringin juga sering digunakan sebagai objek bonsai.

Siapa yang tidak tahu dengan tanaman hias akar yang satu ini, malah pohon ini dijadikan sebagai lambang bagi salah satu partai politik (parpol) terbesar di negara kita ini.
Tanaman hias ini memiliki akar yang menjulur dari atas kebawah, menjadikan akar-akar tersebut sebagai target keunikan dan keindahan bagi orang yang memiliki keahlian seni khusus dalam menata akar-akar tersebut.

Tanaman Hias Batang Modern

Tanaman Hias Batang Modern - Dengan tumbuhnya beraneka macam tanaman hias batang saat ini, menjadikan semua orang bingung untuk menentukan mana yang paling baik di antara semuanya. Bagaimana tidak? Karena masing – masing memiliki daya tarik tersendiri, sehingga membuat kebanyakan orang menjadi bingung untuk memilih yang mana lagi. Karena beberapa tanaman hias tersebut ada yang menonjolkan bunganya, ada juga yang menonjolkan daunnya, dan juga batangnya. Dimana untuk bagian batangnya ini tentu sangat berbeda sekali dengan jenis tanaman hias yang lainnya.
hias batang
hias batang

Macam-Macam Tanaman Hias Batang

Batang bisa menjadi pusat perhatian untuk sebuah tanaman, bila tanaman tersebut diletakkan pada tempat yang tepat. Nah, jika sebelum – sebelumnya mungkin Anda hanya mengenal tanaman hias yang menonjolkan sisi bunganya dan daunnya, kini ada tanaman hias yang memperlihatkan keindahan batangnya. Dimana tentu saja ini berbeda sekali dari yang lainnya. Karena tanaman ini didominasi oleh batang. Berikut ini adalah beberapa contoh jenis tanaman hias batang yang indah, antara lain:
Tanaman hias ini menonjolkan seni batangnya. Selain memukai, penampilan bonsai juga sangat menyatu dengan alam. Bahkan, bila Anda bisa menyatukannya dengan keindahan alam, pastilah semua orang akan terkesima melihatnya. Sayangnya, berbicara tentang harganya, harga pohon bonsai ini cukup mahal. Mengingat dari segi bentuknya yang unik, pembuatannya pun juga cukup sulit untuk dilakukan.
Di samping bonsai, ternyata ada juga tanaman hias yang lainnya yang memiliki keindahan alam yang bagus, yaitu tanaman tagi. Tanaman ini merupakan sebuah bamboo berwarna kuning yang antic dan bisa Anda jadikan sebagai tanaman hias berbentuk batang yang unik dan terlihat magis. Bahkan, bila Anda bisa mengemasnya dengan baik, tanaman ini bisa menjadi terlihat lebih memukau saat sedang dinikmati.
Bagaimana pun juga, semua jenis tanaman hias itu akan terlihat indah bila Anda bisa mengemasnya dengan baik. Selain itu, Anda juga harus bisa mengelolanya dengan baik pula juga mengaturnya dengan sebuah sentuhan khusus yang menjadikan tanaman tersebut akan semakin terlihat unik. Karena itulah, potensi Anda perlu dikembangkan dalam hal ini. Dengan cara menyatukan antara kata hati dan pikiran yang harus berjalan seirama dengan alam.
Tak hanya tanaman bamboo kuning saja. Tanaman palem pun juga bisa dijadikan sebagai tanaman hias bila Anda bisa mengemasnya dengan baik. Bahkan, tanaman ini bisa menjadi terlihat mahal dan bergengsi bila Anda bisa mengemasnya dengan bagus. Bagaimana pun juga, palem ini memiliki batang yang indah dan penampilan yang istimewa. Tak heran bila banyak orang mulai melirik tanaman palem yang satu ini.

Salah satu  jenis tanaman palem yang paling ramai peminantya adalah tanaman palem merah. Selain terlihat mempesona, batangnya juga memiliki keunikan dan keindahan tersendiri. Sehingga, tanaman ini kini telah menjadi idola semua orang. Jadi, boleh dibilang bahwa beberapa tampilan tanaman hias di atas sebenarnya mampu memberi gambaran kepada semua orang bahwa seni sebenarnya juga bisa diaplikasikan ke dalam sebuah benda mati  dan juga benda hidup, misalnya saja seperti pada tanaman hias.

Itulah aneka jenis tanaman hias batang yang bisa Anda gunakan untuk mempercantik hunian rumah Anda. Dengan memahami macam-macam tanaman hias tersebut, diharapkan bisa membuat hunian rumah Anda bisa terlihat menjadi semakin cantik dan menyejukkan. Setidaknya, ini bisa membuat hunian rumah Anda tidak terlihat gersang.
Jenis jenis tanaman hias batang mengutamakan keindahan batangyang biasanya berbentuk unik, berikut ini beberapa contoh tanaman yang megutamakan keindahan batang.

Tanaman hias jenis batang lebih didominasi dan dikembangkan dalam bentuk bonsai namun terlepas dari itu terdapat jenis lain diluar bonsai yang memiliki dan mencerminkan keindahan dari batang yang dimilikinya.

Untuk yang pertama kali kami akan menghadirkan tanaman bonsai karena tanaman hias ini lebih mengututamakan keindahan dari bentuk batangnya.
Selain bonsai yang menampilkan keindahan dari semua aspek, bambu kuning juga dapat anda gunakan sebagai tanaman hias batang yang unik dan jika anda mampu mengaturnya dengan baik tanaman ini akan memberikan keunikan seperti gambar tanaman bambu yang kami sajikan berikut ini.
Sebagian besar tanaman hias lebih menonjolkan keindahan bunga, daun, maupun buah. Namun ada juga jenis tanaman hias yang lebih menonjolkan batangnya sebagai pusat daya pikat. Tanaman hias ini memiliki bentuk batang yang unik dan menarik, bisa karena sifat generatifnya atau bisa juga dikreasikan dengan dikembangkan dalam bentuk bonsai. Tanaman hias batang memiliki nilai artistik yang tinggi sehingga tak heran banyak orang menggunakannya sebagai bahan dekorasi rumah, kafe, atau lainnya.

Bambu Kuning Mini

Tanaman hias ini memiliki diameter batang yang kecil sehingga terlihat tipis dan ramping serta memiliki daun yang banyak. Sesuai namanya, tanaman ini memiliki batang berwarna kuning dan menarik perhatian. Bambu kuning mini tidak bertubuh besar dan tidak akan bertumbuh besar sebesar tanaman bambu pada umumnya.
Ukurannya selalu mini, maka tak heran apabila sering sekali dijadikan sebagai hiasan rumah dan dekorasi karena indah dan mudah dikreasikan. Banyak pecinta kreasi handmade (buatan tangan) menggunakan batang bambu ini sebagai bahan baku hiasan mereka untuk dijadikan bingkai foto, photobooth background, dan lain sebagainya.
Kaktus hias sering sekali dijadikan tanaman hias karena keunikan bentuknya yang beraneka ragam. Dengan batangnya yang tebal kaktus dapat menyimpan air dengan waktu yang cukup lama sehingga perawatannya pun tidak terlalu repot. Tetapi para penggemar tanaman hias tetap harus selalu hati-hati karena kaktus memiliki duri-duri yang sangat tajam.

Jenis-Jenis Tanaman Hias Buah

Jenis-Jenis Tanaman Hias Buah - Menanam tanaman hias nggak melulu harus berhiaskan bunga mekar. Atau, semerbak wangi yang seharian tak kelar-kelar. Buatmu yang ingin beda, bisa mencoba tanaman hias buah. Karena selain indah dipandang, buahnya juga bisa dimakan. Dobel, manfaatnya!
buah hias
buah hias

Buah yang sehat dan higienis, nggak datang begitu saja. Kamu, juga wajib merawat dengan sebaik-baiknya. Untukmu yang belum paham bagaimana cara merawat tanaman, bisa menyimak artikel kami bertuliskan "Budidaya Tanaman Hias". Pahami, lalu terapkan.

Nah, buat kamu yang sudah siap bercocok tanam, yuk mari kita simak tanaman hias buah mana yang sudah Gohias rangkum dari beragam sumber. Kira-kira, apa aja ya, daftar buah-buahan yang paling laris di pasaran? Cek yuk!

Durian Musang King

Salah satu varietas paling populer asal Malaysia, punya harga jual tinggi di Indonesia. Kalau kamu ingin berbisnis tanaman hias dengan omzet besar, Durian Musang King adalah pilihan yang tepat.

Ukurannya yang besar, daging buahnya yang tebal, serta teksturnya yang lembut. Menjadi keunggulan dari varietas durian ini. Durian Musang King sangat cocok dibudidayakan di daerah yang tak terlalu tinggi, juga tak terlalu rendah.
Kerap juga dijuluki Sawo-nya Australia. Namun tenang saja, karena sawo abiu sudah lama beradaptasi dengan iklim Indonesia. Sama seperti Durian Musang King, Abiu punya daging yang tebal. Saat gigitan menyentuh tekstur buah, rasanya kenyal seperti jeli.

Sedangkan untuk rasa, tak perlu diragukan lagi. Buah Abiu punya rasa yang sedikit unik. Rasanya menyerupai kelapa muda yang ditambah karamel di tengahnya. Buat kamu yang nggak sabaran, buah ini wajib jadi pilihan. Sebab, berbuahnya tak perlu waktu lama.Buah jeruk yang asalnya dari Madura ini dikenal punya kandungan air melimpah. Nggak heran kalau banyak orang memanfaatkan untuk olahan jus segar. Karena selain kaya air, rasanya nggak akan masam alias 100% manis. Kulit jeruk ini juga mudah dikupas. Jeruk Keprok Madura juga sering dipakai untuk olahan parfum dan lotion anti serangga.
Jumlah buah tin saat masa panen, terbilang cukup banyak. Kamu bisa memetik buahnya hingga 5 kg, cukup dari 1 pohon saja. Tekstur buahnya yang lembut dan rasanya yang manis membuat buah ini kerap dimanfaatkan untuk membuat olahan jus segar. Buah yang sudah terbiasa dengan iklim Indonesia ini juga bisa dipakai sebagai koleksi ekslusif atau parcel tanaman buah.
Jeruk ini punya ukuran paling kecil dibanding varian jeruk lainnya. Buah ini juga mengandung zat yang sangat bermanfaat untuk tubuh kamu. Masyarakat Asia kerap mengolah jeruk ini sebagai penyedap masakan. Nggak cuma itu, jeruk limo juga bisa kamu pakai buat menghilangkan kerut di wajah.
Untuk menanam tanaman hias ini, kita hanya menyediakan bibit tanaman hias saja yang sudah ditanam sebelumya didalam pot, atau tanaman hias buah yang sudah dicangkok sebelumnya.
salah satu tanaman hias yang sangat populer di negara kita, tanaman hias ini merupakan salah satu tumbuhan yang terdiri dari bermacam – macam warna, seperti gambar diatas, ada 3 hingga 4 macam warna dalam satu pohon krismil, apalagi jika kita membudidayakannya dengan cara bonsai, kita bisa menggabungkan dengan berbagai krismil dan warna yang berbeda beda, tentunya hasilnya nanti juga akan terdiri dari beberapa macam warna dalam satu pot.

Ukuran tumbuhan ini sekitar 40 cm sangat cocok jika ditanam dalam lahan yang tidak seberapa luas dan hanya mengandalkan pot.

Tumbuhan jenis ini bisa hidup di dataran tinggi dan dataran rendah

Jeruk Nagami atau cirus Sp
Jeruk Nagami merupakan tanaman hias buah jeruk yang berbentuk lonjong tapi berukuran kecil. sama persis seperti pada gambar yang saya lampirkan diatas. merupakan tanaman yang berbeda dari pada tanaman buah pada umumnya, Tanaman hias ini merupakan tanaman yang sering berbuah, buah dari tanaman ini juga bisa langsung di konsumsi, bahkan bisa di makan sekaligus bersama kulitnya. Jika pada kebanyakan kulit buah jeruk rasa nya asam bahkan pahit, maka untuk kulit buah jeruk nagami ini rasa nya manis, lebih manis dari pada isi nya. Di Negara Singapura, buah jenis ini sering digunakan untuk manisan atau asinan. Nagami merupakan salah satu varian buah “Kumquat” selain Marumi, pohon kumquat merupakan salah satu jenis pohon berbunga, tumbuh nya setinggi 2 setengah hingga 4 setengah meter dengan batang – batang yang bercabang dan berduri. Daun pada tanaman ini berwarna hijau mengkilap, berbunga putih mirip bunga jeruk. Jika ingin memperbanyak tanaman jenis ini bisa dilakukan dengan cara okulasi.
Karena aroma dan rasa nya yang menyerupai jeruk, kemudian kumquat varietas nagami ini akhirnya disebut sebagai jeruk nagami .
Untuk kamu yang mempunyai halaman rumah, pasti ingin menanam berbagai macam tanaman untuk menghias agar halaman rumah menjadi sebuah taman kecil yang menyenangkan dan enak untuk dilihat. Karena sudah memiliki tempat untuk menanam berbagai macam tanaman hias, selanjutnya tinggal memilih tanaman hias yang cocok untuk ditanam di halaman rumah kamu.

Usahakan untuk memilih tanaman hias tepat, tidak hanya memperindah halaman rumah saja tetapi juga memberikan manfaat tersendiri dalam menanamnya, contohnya adalah menanam tanaman hias buah. Terdapat berbagai macam tanaman hias buah yang dapat kamu tanam di halaman rumah kamu, mulai yang ditanam di dalam pot atau langsung di atas tanah halaman rumah.

Memilih tanaman hias tidak boleh sembarangan. Kombinasi dari setiap jenis dan warna dari tanaman sangatlah penting, karena hal ini akan menciptakan berbagai macam unsur yang memperlihatkan keindahan. Selain merancanga keindahan taman, yang harus diperlukan adalah menambah berbagai sarana pendukung lainnya seperti lampu taman, batu alam yang akan menambah keindahan taman rumah kamu.
Tanaman hias buah ada yang sulit untuk ditanam ada juga yang mudah untuk berbuah jika ditanam di dalam pot. Jika menanam di dalam pot, selain mudah juga dapat mempercepat pertumbuhan dengan baik dan dipercepat dengan tumbuhnya bunga maupun buahnya.

Jenis-Jenis Tanaman Hias Daun Yang Sering Ditemui

Jenis-Jenis Tanaman Hias Daun Yang Sering Ditemui - Sri rejeki termasuk dalam tanaman hias daun karena tanaman ini memang mempunyai warna daun yang cantik. Daunnya berwarna hijau kemerah – merahan. Bentuk daunnya lebar. Tanaman hias daun ini bisa diletakkan di dalam atau di luar ruangan. Dengan ditaruh di pot yang cantik bisa menambah kecantikan dari tanaman hias ini.
tanaman hias
tanaman hias

Tanaman hias ini tren pada dua tahun lalu, namun sampai sekarang masih banyak diminati oleh para pecinta tanaman hias. Hal itu karena sekarang sudah mulai banyak petani yang mulai mengkreasikan tanaman hias ini. Dan hasilnya tanaman hias ini sekarang sudah memiliki beragam corak, seperti Panther, Red Silver, Lady Valentine, Donna Carmen, Pride of Sumatra, Miss Thailand , dan juga Chocin. Dulu memang mahal harganya, namun sekarang harganya sudah mampu di jangkau oleh semua orang. Jadi Tanaman Hias Daun Sri Rejeki Cocok Di Outdoor Atau Indoor.
Siapa yang tak mengenal tanaman hias daun yang satu ini. Nama lain dari lidah buaya adalah Aloe Vera. Lidah buaya memiliki daun yang tebal dan berduri, mungkin karena bentuknya yang seperti lidah dan berduri itulah, tanaman hias yang satu ini dinamakan lidah buaya. Tanaman ini mempunyai banyak manfaat, selain sebagai tanaman hias , tanaman ini juga bisa digunakan untuk perawatan rambut anda. Selain itu tanaman ini juga bisa digunakan sebagai obat alami untuk luka, lidah buaya juga dimanfaatkan sebagai bahan dasar makanan, kosmeti atau bahan kecantika, dan juga obat – obatan. Yang terpenting lagi, ternyata tanaman ini juga bisa sebagai penyerap racun di udara. Sepertinya tanaman ini cocok ditempatkan di kantor yang dekat dengan pabrik – pabrik besar. Ini akan sangat membantu untuk membantu membersihakan udara disekitarnya. Sehingga udara menjadi lebih bersih adan aman untuk kesehatan kita.

Palem Kuning

Tanaman ini mempunyai daun yang kecil memanjang. Tanaman hias ini bisa ditempatkan di dalam maupun diluar ruangan. Tanaman ini bisa hidup di bawah sinar matahari langsung maupun tidak langsung. Iklim Indonesia yang tropis sangat cocok untuk tempat hidup palem kuning ini.
Sesuai namanya, tanaman hias Keladi Red Star mempunyai warna daun yang sangat cantik, daunnya berbentuk lebar, dan warna daunnya hijau bercampur dengan warna merah. Dua kombinasi warna inilah yang banyak disukai oleh banyak orang. Maka tak heran banyak penyuka dari tanaman hias daun ini.
Contoh Palem Zamia Mungkin nama ini sedikit asing ditelinga kita, namun tanaman ini sangat unik dan cantik. Tanaman ini memiliki bentuk daun yang cantik. Anda bisa menempatkan tanaman hias ini didalam maupun diluar ruangan. Tanaman ini bisa juga berfungsi sebagai pembersih udara alami dirumah anda.
Nama yang diberikan sangatlah unik dan juga menarik. Gelombang cinta merupakan salah satu tanaman yang sesuai dengan namanya, memiliki bentuk yang unik dan juga menarik. Tanaman yang dikenal sebagai anthurium ini memiliki bentuk daun yang lebar dan juga unik, berbeda dengan daun pada jenis bunga dan juga tanaman hias lainnya. Hal inilah yang membuat tanaman anthurium ini pada masa kejayaannya memiliki harga jual yang sangat tinggi, meskipun saat ini sudah tidak lagi.

Kastuba

Kastuba atau yang lebih dikenal sebagai poinsettia. Tanaman yang kerap dikaitkan dengan suasana natal. Hal ini bukan tanpa alasan, kombinasi hijau daun dan merah pada bagian pucuk yang benar-benar menggambarkan suasana natal.
Sesuai namanya, tanaman hias Keladi Red Star mempunyai warna daun yang sangat cantik, daunnya berbentuk lebar, dan warna daunnya hijau bercampur dengan warna merah. Dua kombinasi warna inilah yang banyak disukai oleh banyak orang. Maka tak heran banyak penggemar dari tanaman hias daun ini.
 Tanaman dengan nama Latin Codiaeum variegatum ini memiliki warna daun yang indah. Dengan warna merah bercampur kuning dan hijau membuatnya nampak eksotis. Usaha budidaya daun puring juga terbilang cukup menjanjikan karena tanaman ini sangat mudah dijual atau sangat laku di pasaran. Selain itu prosesnya yang tidak rumit dan tidak memerlukan biaya yang banyak membuat daya tarik sendiri bagi para pembudidaya.
Syzygium oleana merupakan salah satu jenis tanaman tropis yang saat ini tengah populer di Indonesia. Jika dilihat sekilas, bentuk tajuk dan daun dari tanaman ini memang mirip dengan tanaman cengkeh, namun jika dilihat dengan seksama ataupun dicium tanaman ini tentu memiliki perbedaan dari tanaman cengkeh.
Tanaman hias ini merupakan salah satu jenis tanaman hias daun yang banyak digemari oleh masyarakat. Bentuk daunnya yang lebar serta mirip dengan telinga gajah sehingga orang-orang menyebutnya dengan tanaman kuping gajah. Daun tanaman ini memiliki warna hijau tua dengan urat-urat hijau muda agak keputih-putihan.

Tanaman kuping gajah termasuk ke dalam jenis tanaman Anthurium daun yang memang memiliki daya tarik pada keindahan daunnya. Selain keindahan warna tanaman ini juga memiliki bentuk daun yang unik. Alasan lain kenapa tanaman ini begitu digemari oleh masyarakat adalah karena mudah untuk merawatnya. Anthurium hanya membutuhkan sedikit sinar matahari sehingga cocok sebagai hiasan di beranda rumah, teras belakang atau bahkan di dalam ruangan.
Tanaman suplir adalah jenis tanaman hias yang memiliki banyak jenis dan varietes. Meski demikian, tanaman ini memiliki tampilan yang cantik karena berdaun kecil dan memberikan suasan segar di sekitar taman. Tanaman suplir agak susah untuk dipelihara karena membutuhkan lingkungan yang lembab dan udara yang bersih. Habitat asli dari tanaman ini berada di pinggir-pinggir sungai yang dinaungi pohon rindang. Bila kamu ingin menanamnya maka harus menyediakan tempat yang teduh dan sejuk.

Tanaman hias daun jenis ini tidak terlalu memerlukan banyak air, sehingga cara penyiramannya dengan sedikit air yang terpenting di sekitar tanaman lembab (tidak terlalu basah dan tidak kering). Kalau bisa penyiramannya menggunakan air hujan, tapi bila tidak ada bisa menggunakan air biasa. Ketika datang musim kemarau maka di sekitar tanaman sebaiknya diberikan mos yang basah dengan air. Hal ini untuk menjaga kelembaban tanaman. Tanaman ini akan mulai tumbuh bila musim hujan tiba sehingga sebaiknya diberikan pupuk secara teratur dan dipindah ke dalam lahan tanam yang lebih besar.

Nama Nama Tanaman Hias Rumah

Nama Nama Tanaman Hias Rumah - Dengan tampilan tanamannya yang cantik, maka tanaman hias tersebut akan membuat suasana menjadi lebih indah apabila ditanam menggantung. Nah, berikut ini adalah 8 tanaman hias yang dapat anda tanam dalam pot gantung.Sirih gading merupakan tanaman hias gantung yang sangat cocok untuk indoor atau di dalam ruangan. Batang tanaman ini menyerupai tanaman merambat dengan daun-daunnya yang berbentuk lebar disertai dengan corak-corak putih.
tanaman gantung
tanaman gantung

Tanamanya yang dikenal juga dengan nama Pothos ini merupakan jenis tanaman yang dapat bertahan hidup pada temperature dingin dan sedikit cahaya matahari. Tanaman ini akan tambah cantik lagi jika ditanam pada pot gantung sehingga daunnya yang merambat akan menjuntai ke bawah. Selain itu daun dari sirih gading ini ternyata mampu menyerap racun-racun dari berbagai polutan di udara. Anda djuga dapat meggantung tanaman ini di koridor atau teras rumah anda tapi jangan sampai terkena sinar matahari langsung.
Bagi anda pecinta Tanaman Hias, salah satu jenis yang paling menarik dan sering membuat jatuh cinta adalah tanaman hias gantung. Dengan tampilan tanamannya yang cantik, maka tanaman hias tersebut akan membuat suasana menjadi lebih indah apabila ditanam menggantung. Nah, berikut ini adalah 8 tanaman hias yang dapat anda tanam dalam pot gantung.
macam macam tanaman hias , tanaman hias bunga outdoor , tanaman hias yang cepat tumbuh , jenis tanaman hias bunga , 10 jenis tanaman hias , tanaman hias kecil , tanaman hias yang mudah dirawat ,aneka tanaman bunga
tanaman gantung sirih gading
Sirih gading merupakan tanaman hias gantung yang sangat cocok untuk indoor atau di dalam ruangan. Batang tanaman ini menyerupai tanaman merambat dengan daun-daunnya yang berbentuk lebar disertai dengan corak-corak putih. Tanamanya yang dikenal juga dengan nama Pothos ini merupakan jenis tanaman yang dapat bertahan hidup pada temperature dingin dan sedikit cahaya matahari. Tanaman ini akan tambah cantik lagi jika ditanam pada pot gantung sehingga daunnya yang merambat akan menjuntai ke bawah. Selain itu daun dari sirih gading ini ternyata mampu menyerap racun-racun dari berbagai polutan di udara. Anda djuga dapat meggantung tanaman ini di koridor atau teras rumah anda tapi jangan sampai terkena sinar matahari langsung.

Heart Leaf Philodendron

Sesuai namanya tanaman HeartLeaf Philodendron ini memiliki bentuk daun menyerupai hati. Jenisnya yang merambat, maka tanaman ini sangat cantik apabila ditanam pada pot bergantung sehingga daunnya yang merambat akan jatuh dan menjuntai. Daun dari Heart Leaf Philodendron ini beracun karena daunnay memiliki daya serap yang tinggi terhadap polutan-polutan di udara. Nah, tanaman berbentuk hati ini sangat cocok untuk digantung di dekat jendela kamar anda agar menampilkan suasana yang segar.
Tanaman laba-laba ini terbilang unik karena memiliki daun-daun yang panjang dan menjuntai ke bawah seperti kaki laba-laba. Spider plant ini memiliki warna daun yang terdapat corak putih atau kuning sehingga membuatnya sangat cantik. Salah satu kelebihan spider plant ini yaitu memiliki daya serap yang sangat tinggi terhadap racun-racun di udara. Jadi spider plant ini cocok sekali untuk di simpan pada pot bergantung di teras rumah anda.
Bagi anda pecinta Tanaman Hias, salah satu jenis yang paling menarik dan sering membuat jatuh cinta adalah tanaman hias gantung. Dengan tampilan tanamannya yang cantik, maka tanaman hias tersebut akan membuat suasana menjadi lebih indah apabila ditanam menggantung. Nah, berikut ini adalah 8 tanaman hias yang dapat anda tanam dalam pot gantung.
macam macam tanaman hias , tanaman hias bunga outdoor , tanaman hias yang cepat tumbuh , jenis tanaman hias bunga , 10 jenis tanaman hias , tanaman hias kecil , tanaman hias yang mudah dirawat ,aneka tanaman bunga
tanaman gantung sirih gading
Sirih gading merupakan tanaman hias gantung yang sangat cocok untuk indoor atau di dalam ruangan. Batang tanaman ini menyerupai tanaman merambat dengan daun-daunnya yang berbentuk lebar disertai dengan corak-corak putih. Tanamanya yang dikenal juga dengan nama Pothos ini merupakan jenis tanaman yang dapat bertahan hidup pada temperature dingin dan sedikit cahaya matahari. Tanaman ini akan tambah cantik lagi jika ditanam pada pot gantung sehingga daunnya yang merambat akan menjuntai ke bawah. Selain itu daun dari sirih gading ini ternyata mampu menyerap racun-racun dari berbagai polutan di udara. Anda djuga dapat meggantung tanaman ini di koridor atau teras rumah anda tapi jangan sampai terkena sinar matahari langsung.

Heart Leaf Philodendron

Sesuai namanya tanaman HeartLeaf Philodendron ini memiliki bentuk daun menyerupai hati. Jenisnya yang merambat, maka tanaman ini sangat cantik apabila ditanam pada pot bergantung sehingga daunnya yang merambat akan jatuh dan menjuntai. Daun dari Heart Leaf Philodendron ini beracun karena daunnay memiliki daya serap yang tinggi terhadap polutan-polutan di udara. Nah, tanaman berbentuk hati ini sangat cocok untuk digantung di dekat jendela kamar anda agar menampilkan suasana yang segar.
Spider Plant
Tanaman laba-laba ini terbilang unik karena memiliki daun-daun yang panjang dan menjuntai ke bawah seperti kaki laba-laba. Spider plant ini memiliki warna daun yang terdapat corak putih atau kuning sehingga membuatnya sangat cantik. Salah satu kelebihan spider plant ini yaitu memiliki daya serap yang sangat tinggi terhadap racun-racun di udara. Jadi spider plant ini cocok sekali untuk di simpan pada pot bergantung di teras rumah anda.

Begonia

Tanaman hias gantung selanjutnya yaitu begonia. Begonia ini merupakan tanaman berbunga yang sangat cantik sehingga dapat membuat rumah atau kebun anda terlihat menarik. Kelopak dari bunga begonia ini hampir mirip dengan bunga mawar. Bunganya sendiri dapat tumbuh dari 6 sampa 9 inci. Untuk soal perawatan, begonia ini tidak terlalu sulit. Tanaman ini suka sekali dengan cahaya matahari langsung jadi sangat baik untuk diletakkan di luar ruangan. Tetapi apabila sedang musim kemarau, lebih baik begonia ini disimpan di tempat yang lebih teduh agar bunganya tidak mengering dan layu.
Tanaman Geranium atau yang bernama lain pelargonimus merupakan salah sau tanaman hias gantung. Tanaman ini memiliki tangkai daun yang panjang dan berwarna gelap. Agar bunganya bisa mekar, tanaman ini membutuhkan waktu pencahayan 6 sampai 8 jam. Dengan bunganya yang cantik, tanaman ini tentu sangat cocok untuk disimpan pada pot yang bergantung. Pada siang hari, geranium memerlukan temperature 15-21 derajat celcius.  Sehingga tanaman ini memang memiliki karakteristik yang cocok untuk ditanam di daerah dingin.
Satu lagi tanaman berbunga yang sangat cantik untuk ditanam pada pot bergantung. Sweet alyssum ini merupakan jenis bunga yang berasal dari kawasan mediterania. Tampilan bunganya sangat cantik dan memiliki aneka warna seperti ungu, putih, pink, dan lainnya. Selain tampilannya yang cantik, bunga ini juga memiliki aroma yang sangat wangi dank has. Bentuk bunga sweet alyssum ini juga memiliki tampilan yang rapi. Tanaman hias yang satu ini sangat cocok ditanam pada tanah yang lembab. Oleh sebab itu anda harus rajin untuk menyiraminya. Selain itu tanaman ini juga tidak bisa terkena sinar matahari langsung.
Lobelia ini merupakan salah satu tanaman bunga yang memiliki bentuk kelopak bunga yang unik dan merupakan tanaman hias gantung. Sekilas bunga lobelia ini mirip seperti kupu-kupu. Rata-rata lobelia dapat tumbuh dari 3 sampai 5 inci. Namun ada juga yang tumbuh hingga 90 cm. Pada umumnya bunga lobelia ini memiliki warna ungu dan biru yang sangat pekat dengan corak putih kekuning-kuningan di tengahnya. Tanaman yang satu ini sangat menyukai sinar matahari yang penuh dengan tanah yang harus lembab tentunya.

Tanaman Portulaca

Bagi anda pecinta bunga, tentu anda sudah tidak akan asing lagi dengan bentuk dari bunga ini. Bunga ini sering disebut juga dengan sun rose atau moss rose karena memang agak mirip dengan bunga mawar. Tanaman portulaca ini memiliki batang daun yang merambat sehingga cantik sekali apabila ditanam pada pot bergantung sehingga bunganya pun akan tumbuh menjuntai ke bawah. Terdapat berbagai varian warna seperti kuning, pink, ungu, biru, dan lain sebagainya. Portulaca sangat menyukai cahaya matahari langsung.

Tanaman Hias Bunga Dalam Rumah

Tanaman Hias Bunga Dalam Rumah - Beberapa orang kesulitan dalam memilih tanaman hias bunga yang sesuai dengan kebutuhan rumahnya. Berikut beberapa tanaman hias bunga terindah yang bisa menjadi referensi anda dalam menata halaman rumah.
bunga hias
bunga hias

Bunga Gloriosa atau orang Indonesia menyebutnya Kembang sungsang, merupakan salah satu tanaman hias paling langka dalam dunia. Bunga ini cuma bisa tumbuh di daerah Afrika. Proses pertumbuhan dan penyebarannya pun sangat susah. Maka karena itu, tidak heran bila bunga ini mempunyai harga yang amat mahal.
Pada umumnya, bunga Gloriosa dibandrol dengan harga sekitar Rp 150.000 per tangkainya. Warnanya yang indah sangat cocok sebagai tanaman hias bunga di halaman rumah anda.
Salah satu tanaman hias bunga terindah, Bunga Kantung semar ialah jenis tanaman monotipik yang terdiri atas 130 spesies. Walaupun tampak cantik tapi tumbuhan ini merupakan karnivora. Dinamakan kantung sebab tumbuhan ini mempunyai sulur pada ujung daun yang membentuk seperti kantong, kantong tersebut dipakai sebagai perangkap untuk menangkap mangsa seperti semut, lalat, lebah dan serangga kecil lainnya.
Kantong semar memancing mangsanya dengan bau yang berasal dari dalam kantongnya, saat ada serangga yang masuk dalam katong, secara otomatis kantong akan tertutup dan mangsa akan terperangkap di dalamnya. Kantong semar bisa tumbuh mencapai tinggi 15 sampai 20 meter dengan cara merambat. Tumbuhan ini mempunyai habitat dengan spesies paling banyak ialah di pulau Sumatera dan kalimantan.
Gelombang cinta ialah bunga hias yang mempunyai daun yang besar dengan pinggiran daun yang bergelombang. Sebenarnya tanaman ini bukan merupakan tanaman hias bunga, tetapi jika berbuah maka keindahannya tidak kalah dengan tanaman hias bunga. Tanaman gelombang cinta sempat populer di tahun 2010 yang membuat harganya melonjak tinggi.

Walaupun sekarang gelombang cinta sudah tak sepopuler dulu, namun keindahan daunnya masih menjadi primadona buat sebagian orang. Akar bunga hias ini mudah hancur jika mendapat banyak air, oleh sebab itu ketika anda menyiram tanaman ini, pastikanlah airnya langsung mengalir keluar dari pot.

Jika anda ingin menjadikan bunga ini sebagai tanaman hias bunga, maka penyiraman yang baik yaitu dikerjakan setiap 3 kali satu hari dengan media tanam memakai pakis cacah supaya pertumbuhannya baik dan optimal.

Gelombang cinta tidak bagus bila mendapat cahaya matahari secara langsung, tempat yang bagus untuk meletakkan tumbuhan ini merupakan di tempat yang teduh dan tidak terkena sinar matahari secara langsung. Anda juga dapat menambahkan paranet supaya pertumbuhanya optimal.

Eustoma atau Bunga Lisianthus yaitu tanaman hias yang mempunyai kuntum bunga yang amat halus dan warnanya bermacam-macam. Tapi pada kebanyakan bunga ini berwarna ungu. Bunga hias ini pada umumnya berharga sekitar Rp. 150.00 sampai Rp. 400.000 per tandannya.

Bisa dikatakan harganya cukup mahal. Tetapi, anda tak akan menyesal jika membelinya. Sebab tanaman ini amat indah dan cantik. Tanaman hias ini amat cocok untuk menambah koleksi tanaman hias bunga di taman rumah anda.

BUNGA LILY OF THE VALLEY

Lily of The Valley ialah salah satu tanaman hias yang cantik dan cukup popular dikalangan pencnta bunga. Salah satu spesies bunga lily sekaligus tanaman hias bunga terindah yang ada. Tapi jangan salah, bunga ini sebenarnya bisa membunuh manusia jika dikonsumsi oleh manusia dalam jumlah banyak.

Uniknya bunga ini cuma dapat dipanen dalam kurun waktu satu tahun sekali, jadi wajar jika dibandrol dengan harga diatas Rp. 500.000 per tangkainya. Bunga hias ini pada umumnya cuma mekar pada bulan Mei dan bunganya akan mengeluarkan aroma yang amat harum. Bunga yang cantik ini pada umumnya  akan mati sesudah bunganya dipetik. Jadi, kita harus berhati-hati ketika memetik bunga ini.
Bunga Saffron Crocus atau bunga kuma-kuma. Tapilan bunga ini terlihat cukup sederhana, tetapi termasuk dalam jajaran bunga yang mempunyai harga yang amat mahal. Saffron Crocus pada umumnya ditanam untuk menghiasi taman dan dekorasi. Selain itu sebagai penghias rumah, bunga ini juga dapat berfungsi sebagai rempah-rempah ata bumbu masakan.

Jika menjadi rempah-rempah, bunga ini termasuk rempah-rempah yang paling mahal. Untuk mendapatkan bunga ini, kita perlu mengeluarkan uang sekitar 10 juta – 15 juta. Harganya yang mahal tentu perlu perhatian jika menjadikan bunga ini sebagai tanaman hias bunga.
Bunga mawar merupakan bunga yang digunakan sebagai salah satu simbol rasa cinta dan kasih sayang. Selain memberikan kesan indah, bunga mawar juga memberikan manfaat bagi kesehatan tubuh. Aroma harum pada bunga mawar bisa mengatasi rasa depresi dan stres. Selain itu kandungan zat kimia pada bunga mawar juga berfungsi sebagai terapi untuk menghilangkan sakit kepala.

Selama ini banyak orang yang hanya tahu bunga mawar mempunyai warna merah dan putih. Padahal, bunga mawar mempunyai lebih dari 100 spesies. Warnanya pun bermacam-macam seperti biru, pink, dan peach.

Bunga Melati

Melati merupakan jenis bunga yang cukup populer di Indonesia. Bahkan jenis melati putih ditetapkan sebagai salah satu bunga nasional Indonesia bersama dengan Rafflesia arnoldii dan anggrek bulan. Bunga melati sering digunakan dalam upacara tradisional. Bunga ini juga sering digunakan sebagai penghias ramput pengantin Jawa dan Sunda.

Bunga melati sangat mudah ditanam dan tidak memerlukan perawatan khusus. Kamu cukup melakukan pemangkasan untuk merapikan ranting yang tidak diinginkan. Tidak hanya indah, bunga melati juga memiliki bau yang sangat harum sehingga sangat menjadi salah satu tanaman hias daun yang memiliki banyak penggemar.
Kembang sepatu merupakan jenis tanaman hiasa yang bisa tumbuh dengan mudah pada tempat yang terkena sinar matahri secara langsung. Tanaman ini merupakan tanaman yang bisa tumbuh besar sehingga disarankan untuk menanamnya menggunakan pot. Dengan begitu pertumbuhan tanaman bisa dikendalikan.

Walaupun namanya bunga sepatu, bunga yang memiliki nama latin Hibiscus rosasinensis ini tidak mirip sama sekali dengan sepatu lho. Bentuknya sama seperti bunga kebanyakan serta mempunyai warna merah muda yang indah.

Tanaman Bernilai Ekonomis Tinggi

tanaman
TANAMAN 
Tanaman Bernilai Ekonomis Tinggi - Tanaman hidroponik merupakan tumbuhan yang ditanam dengan media nutrisi air (hidro) tanpa adanya pupuk atau tanah. Hidroponik kini menjadi cukup populer karena sangat mudah dan bahan-bahan untuk bercocok tanamnya pun bisa didapatkan dengan mudah dan bisa diletakkan dimana saja.

Media yang hanya menggunakan air juga membuat pertumbuhan tanaman menjadi lebih cepat dan memberikan hasil yang banyak, walaupun anda perlu memerhatikan nutrisi yang dibutuhkan serta intensitas cahaya yang diperlukan tanaman.

Jika anda ingin budidaya tanaman hidroponik terutama yang memiliki nilai ekonomi yang tinggi, berikut jenis-jenis tanaman hidroponik yang bernilai jual tinggi dapat menjadi alternatif pilihan.
Cabe/ Cabai
Cabai menjadi peringkat pertama tanaman yang sangat difavoritkan untuk ditanam secara hidroponik. Pernah dengar orang Indonesia tidak bisa makan jika tidak ada cabai? Mungkin karena itulah konsumsi cabai di negeri ini sangat tinggi.
Harga cabai yang saat ini melambung tinggi (50.000-70.000 rupiah per kg) menjadikannya komoditas yang sangat menarik bagi para petani yang menginginkan keuntungan lebih. Jika anda ingin mencoba, halaman rumah pun bisa jadi tempat berkebun cabai secara hidroponik, lho.

Tomat

Siapapun tidak menyangkal bahwa masakan Indonesia sangat membutuhkan tomat dari mulai bahan sup, saus asam manis, hingga sambal pun memerlukan tomat. Anda pasti juga merasakan kebutuhan akan tomat cukup tinggi sehari-harinya. Harga tomat per kg nya kini sudah mencapai 9000 rupiah dan mungkin akan naik di masa depan.
Tomat ternyata juga dapat ditanam secara hidroponik. Bibit tomat bisa dengan mudah anda dapatkan di toko penjual bibit. Untuk lebih amannya, pilih bibit unggul sehingga panen lebih menguntungkan. Semai terlebih dahulu sebelum dipindahkan ke media air. Buah tomat dapat dipanen pada umur tumbuhan yang pendek, yaitu sekitar 70-90 hari saja.
Selada
Teknik penanaman yang sangat mudah menjadikan selada sebagai primadona tanaman hidroponik. Selada pun banyak dikonsumsi sebagai lalapan teman makan ayam goreng atau pecel lele.
Mungkin anda sudah sangat sering pula melihat selada yang ditanam secara hidroponik. Sebuah data menunjukkan bahwa hidroponik selada sudah tersebar di lahan yang luasnya kira-kira mencapai 300.000 hektar dengan produksi 3 juta ton selada dalam setiap tahunnya.
Harga selada per packnya juga cukup menjual yaitu sekitar 4000 rupiah. Bisa bayangkan berapa keuntungan yang bisa Anda hasilkan dengan hanya beberapa kg selada?
Kangkung
Walaupun harga kangkung sangat murah, yakni hanya 700-800 rupiah dari petani dan 1000-1500 rupiah per ikat di pasaran, sayuran yang satu ini dapat ditanam dengan media hidroponik dan tetap menguntungkan, karena masa tumbuhnya yang cepat. Dalam 20-30 hari saja, Anda sudah dapat memanennya. Perawatan untuk tumbuhnya kangkung pun tidak sulit dan sangat cocok bagi pemula.Tidak hanya sayuran, buah pun dapat ditanam dengan cara hidroponik, salah satunya adalah buah melon, karena memang tumbuhannya merambat dan dapat dipanen dengan cepat. Namun, untuk menanam melon secara hidroponik, ada baiknya untuk menyediakan lahan yang agak luas untuk perambatan tanaman. Harga buah melon yang dapat mencapai 9000 rupiah per kgnya juga tentunya sangat bernilai ekonomi tinggi, apalagi jika dari bibit unggul yang menghasilkan buah yang besar.
Ini sebagai pengasilan tambahan yang cukup menjanjikan, terutama untuk mengisi biaya-biaya yang tek terduga, yang mungkin datangnya bersifat urgete, tanaman ini kalau sudah cukup umur bisa dijual sewaktu-watu anda inginkan.

Kebutuhan Pendanaan besar dan kecil yang harus dikeluarkan:
Biaya anak sekolah/kuliah
Biyaya perkawinan
Biyaya rumah sakit
Acara upacara adat
Perbaikan rumah
Dls

Permechan masalahnya:
Tabungan
Sumber daya productif yang punya nilai economis tinggi dan mudah diuangkan
Pertanian/perkebunan/agroforestry Agroforestry

watani pertanian (jangkapendek) kebutuhan pokok sehari-hari
menanam jagung, ubi-ubian, sayuran, palawija, dls

Keutanan (jangka panjang) sebagai tabungan / investasi
Tanaman kayu-kayuan, buah-buahan, getah, dls

Kehuntungan menanam jenis kayu-kayuan (agroforestry)
Panen kayu
Memanfaatkan lahan yang ada secara maximal
Mudah dalam perawatan dan pemeliaraan (tdk perlu waktu dan  perhatian kushus)

KITA TIDUR TANAMAN BERKEMBANG TERUS

Relative tahan terhadap hama penyakit,banjir, dan kekeringan
Penanaman dan pemeliaraan tidak memerlukan dana besar
Dapat ditanam pada lahan/kebun yang relative jauh dari tempat tinggal
Dapat digunakan sendiri untuk bahan bangunan rumah, perabot Rt, kerajinan tanggan, dls
Bisa dijual untuk pendanaan. Sepanjang tahun

Keuntungan lain:
Sebagai filter dari udara (O2/oxygen)
Tempat berrecreasi dan  tempat mengilangkan rasa penat
Menjaga kesuburan tanah
Menjaga tanah dari erosi, mencegah banjir, -tanah longsor.
Menjamin ketersedian air dalam sumber air
Membuat kesejukan lingkungan

MEMILIH JENIS KAYU YANG AKN DITANAM:

Mempunyai nilai ekonomis tinggi dan laku dipasaran.
Kondisi lingkungan (iklim setempat, ketinggian, kemiringan tanah, tingngkat kesuburan
Sebaiknya memilih kayu yang sesui/yang telah ada ditempat setempat.

BAGAIMANA AGAR KAYU HASIL PANEN BERNILAI TINGGI

Diupayakan agar tumbuh subur (pemupukan/jarak tanam )
Batang lurus dan bulat /bebas dari cabang
Kulit batang sehat (tdk cacat)

Kapan sebaiknya ditanam:
Kapan saja asal ada kesempatan, musim pengujan, peringatan hari-hari penting/besar dikeluarga (baru menikah, ulangtahun, upacara besar,

Harga kayu usuk per cubic metres  4x6 (usuk)
per metre cubic
Sengon/ belalu/albesia> Rp 2.000.000 s/d Rp. 3.000.000
Kayu local bagesting (duren, mangga, pangi, sukun) Rp 2.500.000 s/d Rp. 3.500.000
Unggulan local Bali (tehep, Kutat, sentul, suren, jempinis, kayu batu, kayu keladi, bayur, kayu base, cempaka, nangka dls > Rp 3.500.000 s/d Rp 4.500.000
Unggulan nasional: kamper, kajimas, meranti,  merbau, mahony, keruing, jati dls

Tanaman Obat Yang Mahal Di Dunia

Tanaman Obat Yang Mahal Di Dunia - Zaitun (Olea europaea) adalah pohon kecil tahunan dan hijau abadi, yang buah mudanya dapat dimakan mentah ataupun sesudah diawetkan sebagai penyegar.Buahnya yang tua diperas dan minyaknya diekstrak menjadi minyak zaitun yang dapat dipergunakan untuk berbagai macam keperluan.
Zaitun adalah anggota suku Oleaceae. Selain dikenal sebagai penambah cita rasa makanan, minyak ini juga memiliki beragam manfaat, baik untuk kesehatan maupun kecantikan.

Khasiatnya antara lain:

Minyak ini dapat digunakan untuk rambut. Salah satunya ialah rambut kering sebagai akibat dari polusi udara, paparan sinar matahari, terlalu banyak berada di dalam ruangan ber-AC atau bahkan terlalu sering menggunakan produk-produk berbahan kimia. Pemakaian perawatan rambut dan kulit kepala yang mengandung minyak zaitun diyakini sebagai solusi yang tepat dan sehat. Pasalnya, nutrisi yang terkandung di dalamnya dapat memperbaiki kutikula rambut yang rusak sekaligus memberi kelembaban ekstra pada rambut. Sehingga rambut menjadi lebih sehat, lembut, berkilau dan tidak mudah bercabang.
Minyak zaitun yang murni (Extra Virgin Olive Oil atau Un-refined Olive Oil) juga dapat digunakan langsung pada kulit kepala sebelum melakukan perawatan creambath. Bahkan campuran minyak zaitun dengan minyak jarak, perasan lemon serta larutan air dari seduhan daun peppermint diyakini sebagai resep alami untuk mencegah ketombe dan gatal pada kulit kepala.
Khusus untuk perawatan wajah, produk kecantikan yang mengandung minyak zaitun dipercaya dapat membantu mempertahankan kelembaban dan elastisitas kulit sekaligus memperlancar proses regenerasi kulit, sehingga kulit tidak mudah kering dan berkerut. Untuk wajah, minyak zaitun dapat dicampur dengan masker atau diulaskan langsung pada kulit wajah.
Untuk tubuh minyak zaitun dapat digunakan sebagai carrier oil untuk campuran minyak esensial sebagai minyak pijat. Minyak zaitun juga dapat digunakan sebagai campuran body lotion atau sabun mandi untuk menjaga kelembapan dan kelembutan kulit.
Minyak zaitun juga berkhasiat untuk mempertahankan bentuk serta kekencangan payudara.
Sedangkan untuk tangan dan kaki, minyak zaitun dapat juga digunakan untuk mengurangi kulit yang menebal pada telapak kaki, mempertahankan kehalusan kulit, serta menguatkan kuku.
Menjaga kesehatan pembuluh darah jantung, sehingga menurunkan resiko pada penyakit jantung koroner. Yang disebabkan karena adanya mono unsaturated fat, terutama asam oleat. Namun ada juga penelitian yang menunjukkan khasiat minyak terhadap kesehatan jantung disebabkan oleh kandungan senyawa golongan fenol, bukan asam lemak. Kandungan senyawa fenol berfungsi sebagai antioksidan, yang dapat menjaga elastisitas dinding pembuluh darah arteri.
Sebagai laksatif ringan untuk memudahkan proses buang air besar.
Kurma adalah sejenis tumbuhan palem (palma) atau dalam bahasa latinnya lebih dikenal dengan phonex dactylifer yang berbuah dan boleh dimakan, baik dalam keadaan masak maupun masih mentah.

Berdasarkan penelitian para ilmuwan, kurma kaya dengan protein, serat gula, vitamin A dan C serta mineral seperti zat besi, kalsium, sodium dan potasium. Kandungan protein didalam kurma sebesar 1.8 - 2.0 persen, serat sebanyak 2.0 - 4.0 persen dan gula sebesar 50 - 70 persen glukosa.

Sebagaimana penelitian yang dilakukan Badan Kesahatan Dunia (WHO), zat gula yang ada didalam kurma itu berbeda dengan gula pada buah-buahan lain seperti gula tebu atau gula pasir yang biasa mengandung sukrosa dimana zat itu langsung diserap kedalam tubuh.

Hal ini membuat gula itu harus dipecahkan terlebih dahulu oleh enzim sebelum berubah menjadi glukosa. Sebaliknya, kurma tidak menbutuhkan proses demikian.
cimplukan
cimplukan

Manfaat dan khasiat kurma yaitu :

Tamr (kurma kering)untuk menguatkan sel-sel usus dan dapat membantu melancarkan saluran kencing karena mengandung serabut-serabut yang bertugas mengontrol laju gerak usus dan menguatkan rahim terutama ketika melahirkan.
Ruthab (kurma basah) mempunyai pengaruh mengontrol laju gerak rahim dan menambah masa systolenya (kontraksi jantung ketika darah dipompa ke pembuluh nadi).
Potasium didalam kurma berguna untuk mengatasi masalah stress, sembelit dan lemah otot. Tidak hanya itu, berkat zat besi dan kalsium yang ada pada kurma, orang bakal terhindar dari penyakit yang beresiko tinggi seperti penyakit jantung dan kencing manis.
Bila dimakan oleh anak-anak, maka kurma memberi khasiat untk mencerdaskan otak mereka.
Ginseng (Panax) adalah sejenis terna yang termasuk dalam suku Araliaceae. Ginseng tumbuh di wilayah belahan bumi utara terutama di Siberia, Manchuria, Korea, dan Amerika Serikat.

Jenis ginseng tropis dapat ditemukan di Vietnam, dan Indonesia. Ginseng sering kali digunakan dalam pengobatan tradisional.

Akar tanaman ini dapat memperbaiki aliran dan meningkatkan produksi sel darah merah, penguat daya tahan tubuh, mengurangi kelelahan, meningkatkan stamina, memperbaiki kondisi mental dan gangguan kejiwaan, meningkatkan pengeluaran cairan tubuh dan mencegah diabetes, menguatkan sistem pencernaan, mencegah iritasi, mengeluarkan racun, serta membantu pemulihan dari penyakit.
Keji Beling adalah tanaman semak, tinggi 1-2 meter. Batang beruas, bula, berbulu kasar, percabangan monopodial, warna hijau. Tumbuhan ini mudah berkembang biak pada tanah subur, agak terlindung dan di tempat terbuka.

Manfaatnya yaitu mengobati Kencing batu, Kencing kurang lancar, Batu kandung kencing, Batu kandung empedu, Batu ginjal, Kencing manis, Sembelit, Tumor, Diabetes Mellitus, Lever (sakit Kuning), Kolesterol tinggi, Maag, dan Wasir.
Mengkudu (Jawa: pace, kemudu, kudu); cengkudu (Sunda), kodhuk (Madura), wengkudu (Bali) berasal daerah Asia Tenggara, tergolong dalam famili Rubiaceae. Nama lain untuk tanaman ini adalah Noni (bahasa Hawaii), Nono (bahasa Tahiti), Nonu (bahasa Tonga), ungcoikan (bahasa Myanmar) dan Ach (bahasa Hindi).
Tanaman ini tumbuh di dataran rendah pada ketinggian 1500 m. Tinggi pohon mengkudu mencapai 3-8 m, memiliki bunga bongkol berwarna putih. Buahnya berwarna hijau mengkilap dan memiliki totol-totol.
Secara keseluruhan mengkudu merupakan buah makanan bergizi lengkap. Zat nutrisi yang dibutuhkan tubuh, seperti protein, vitamin, dan mineral penting, tersedia dalam jumlah cukup pada buah dan daun mengkudu. Salah satu mineral yang terdapat pada mengkudu merupakan antioksidan yang hebat.

Terpenoid, zat ini membantu dalam proses sintesis organic dan pemulihan sel-sel tubuh.

Zat anti bakteri, zat-zat aktif yang terkandung dalam sari buah mengkudu itu dapat mematikan bakteri penyebab infeksi, seperti Pseudomonas aeruginosa, Protens morganii, Staphylococcus aureus, Bacillus subtilis, dan Escherichia coli. Zat anti bakteri itu juga dapat mengontrol bakteri pathogen (mematikan) seperti Salmonella montivideo, S . scotmuelleri, S . typhi, dan Shigella dusenteriae, S . flexnerii, S . pradysenteriae, serta Staphylococcus aureus. Scolopetin.

Senyawa scolopetin sangat efektif sebagi unsur anti peradangan dan anti-alergi

Beberapa penelitian terbaru tentang mengkudu dilakukan untuk mengetahui kandungan zat-zat anti­kanker (damnacanthal ). Empat ilmuwan Jepang berhasil menemukan zat anti kanker pada ekstrak mengkudu ketika mereka sedang mencari zat-zat yang dapat merangsang pertumbuhan struktur normal dari sel­sel abnormal K-ras-NRK (sel pra kanker) pada 500 jenis ekstrak tumbuhan, Ternyata zat anti kanker pada mengkudu paling efektif melawan sel-sel abnormal.
Jamur Lhing zhi (Reishi Gano) adalah jenis sari jamur yang secara luas dikenal sebagai “Raja Herbal yang Ajaib”. Yang terdiri dari elemen-elemen Polisakarida, Germanium Organik, Adenosin, Triterpenoids dan Asam Ganoderik.
Buah merah (Pandanus conoideus) atau yang dikenal luas di Wamena dengan nama tawi / sauk ekendi adalah tanaman asli Papua yang tumbuh di dataran rendah (40 m dpl) sampai dataran tinggi (2.000 m dpl). Namun populasi terbanyak terdapat di dataran dengan ketinggian 1.200 hingga 2.000 m dpl.
Kehebatan buah merah mulai terkuak setelah seorang peneliti dari Universitas Cendrawasih, Drs. I Made Budi MSi, pada akhir tahun 2004 lalu mengungkapkan secara ilmiah tentang khasiat pengobatan dan kandungan gizi yang luar biasa yang dikandung dalam buah ini.
Sebagai ahli gizi dan dosen Universitas Cendrawasih beliau sempat mengamati secara seksama kebiasaan masyarakat tradisional di Wamena, Timika dan desa-desa kawasan pegunungan Jayawijaya yang mengonsumsi buah merah sebagai obat cacing, penyakit kebutaan, dan penyakit kulit.
Menurutnya, buah ini mengandung zat-zat alami yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan proses metabolisme. Diantaranya adalah karotenoid, betakaroten, alfa tokoferol, asam oleat, asam linoleat, asam linolenat dan dekanoat, omega 3 dan omega 9 yang berperan sebagai senyawa anti radikal bebas pengendali beragam penyakit seperti kanker, hipertensi, paru - paru dan infeksi.
Dunia tanaman obat kini kedatangan pendatang baru yang lumayan hebat. Mahkota dewa namanya. Ia bisa membuat penderita penyakit ringan macam gatal-gatal, pegal-pegal, atau flu, hingga penyakit berat seperti kanker dan diabetes, merasakan kesembuhan.
Menanam mahkota dewa memang bukan perkara sulit. Tumbuhan, yang bisa hidup baik pada ketinggian 10 – 1.000 m dpl., ini bisa ditanam dari biji atau hasil cangkokan. Meski penanamannya bisa di dalam pot atau langsung di tanah, pertumbuhannya akan lebih baik bila ditanam di tanah. Tanaman dari biji biasanya sudah berbuah pada umur 10 – 12 bulan. Yang berasal dari cangkokan, mestinya berbuah lebih cepat.
Kumis kucing (Orthosiphon Spicatus BBS) berbentuk semak, batangnya basah, tingginya bisa mencapai 1,5 meter itu. Bisa tumbuh di tempat yang kering maupun basah pada ketinggian 700 meter di atas permukaan laut, tanaman ini memiliki daun berbentuk telur taji, tepi daunnya bergerigi kasar. Bunganya mengeluarkan benang sari dan putik berwarna putih atau ungu.
Masyarakat menggunakan Daun kumis kucing basah maupun kering digunakan sebagai bahan obat yang memperlancar pengeluaran air kemih (diuretik), mengobati rematik. batuk encok, masuk angin dan sembelit. Disamping itu daun tanaman ini juga bermanfaat untu pengobatan radang ginjal, batu ginjal, kencing manis, albuminuria, dan penyakit syphilis.
Umumnya masyarakat mengenal rosela (Hisbiscus sabdariffa L.) sebagai bahan karung goni. Namun kejayaan karung dari serat alam sudah pudar. Dari segi kesehatan, ternyata rosela mempunyai manfaat untuk pencegahan penyakit.
Bunga rosela berguna untuk mencegah penyakit kanker dan radang, mengendalikan tekanan darah, melancarkan peredaran darah dan melancarkan buang air besar. Kelopak bunga rosela dapat diambil sebagai bahan minuman segar berupa sirup dan teh, selai dan minuman, terutama dari tanaman yang berkelopak bunga tebal (juicy).
Kelopak bunga tersebut mengandung vitamin C, vitamin A, dan asam amino. Asam amino yang diperlukan tubuh, 18 diantaranya terdapat dalam kelopak bunga rosela, termasuk arginin dan legnin yang berperan dalam proses peremajaan sel tubuh. Selain itu, rosela juga mengandung protein dan kalsium.
Pada kesempatan kali ini akan membahas tanaman obat dan khasiatnya. Seperti sudah diketahui sebelumnya bahwa Indonesia merupakan negara dengan iklim tropis yang memiliki beragam tumbuhan. Termasuk juga tanaman rempah-rempah yang menjadi ciri khas negara agraris ini. Sejak zaman dahulu banyak jenis tumbuhan yang digunakan untuk mengobati penyakit luar maupun dalam.
Saat ini semakin sedikit orang yang menggunakan tanaman obat untuk mengobati penyakitnya. Mereka lebih memilih berobat dengan obat modern yang mengandung zat kimia, bahkan ada yang berobat sampai ke luar negeri. Padahal bila mengkonsumsi obat dalam jangka panjang bisa menimbulkan penyakit lain. Apalagi biasa pengobatan saat ini semakin mahal, oleh karena itu obat-obatan dari tanaman tradisional ini meungkin bisa dijadikan alternatif untuk mengobati penyakit Anda,Di Indonesia sendiri banyak sekali jenis tanaman obat yang tersebar di berbagai daerah. Masing-masing daerah mempunyai resep tersendiri dalam mengolah tanaman herbal menjadi obat. Tapi dengan kembali menggunakan obat alami tentu akan meminimalisir efek samping dari obat yang digunakan. Selain itu, dengan mengetahui berbagai tanaman obat yang berkhasiat mengobati penyakit akan menghilangkan ketergantungan Anda pada obat-obatan kimia. Di bawah ini ada beberapa tanaman obat dan khasiat yang dimiliki untuk mengobati penyakit.
Jangan bayangkan belimbing ini mempunyai bentuk seperti belimbing pada umumnya. Belimbing wuluh yang dikenal juga dengan sebutan belimbing sayur karena sering digunakan sebagai bumbu masakan untuk memberikan rasa asam yang kuat.
Fungsi lain dari belimbing wuluh selain sebagai bumbu masakan adalah untuk obat tradisonal. Mulai dari buah, batang, daun dan bungannya bisa digunakan sebagai obat. Belimbing wuluh bermanfaat untuk mengobati gusi berdarah, obat rematik, obat godongan, obat sariawan, obat pegel linu serta bisa digunakan sebagai obat sakit gigi.
Temulawak merupakan tanaman rempah asli Indonesia yang memiliki beragam khasiat untuk kesehatan. Bagian yang sering dimanfaatkan adalah bagia akar atau sering jug disebut dengan rimpang. Bagian inilah yang sering diolah untuk dijadikan sebagai obat berbagai penyakit.
Khasiat dari tanaman temulawak adalah untuk mengatasi gangguan ginjal, melancarkan pencernaan, menyehatkan jantung, dan menjaga kesehatan hati. Sebenarnya masih banyak jenis penyakit lain yang bisa disembuhkan dengan tanaman obat ini. Apalagi bila penggunaannya dikombinasikan dengan tanaman obat lain, tentu khasiatnya akan semakin terasa.
Kumis kucing sudah tidak saing lagi di Indonesia. Tanaman yang mempunyai nama latin Orthosiphon aristatus ini sudah lama dikenal sebagai tanaman obat yang berkhasiat menyembuhkan berbagai macam penyakit. Tanaman ini bisa dijadikan bahan untuk membuat ramuan herbal dengan racikan dan takaran tertentu sehingga menjadi obat yang sangat ampuh.
Manfaat dari tanaman ini yang paling terkenal adalah sebagai obat kencing batu. Tanaman ini akan meluruhkan kencing batu sehingga bisa melancarkan saluran kemih. Selain itu tanaman ini juga berkhasiat untuk mengobati rematik, asam urat, batuk, masuk angin, diabetes, dan hipertensi.
Tanaman keji beling sangat terkenal di kalangan ahli herbal. Tanaman yang bayak tumbuhh di pekarangan rumah ini memiliki beragam manfaat, apalagi bagian-bagian tanaman ini hampir semua bisa dimanfaatkan. Daun keji beling banyak mengandung zat penting seperti fosfor, natrium, kalsium dan kalium. Bagian akarnya banyak mengandung polifenol dan flavonoid sedangkan bagian batang mengandung saponin dan tanin.
Manfaat tanaman keji beling bisa digunakan sebagai obat batu ginjal, diare, menurunkan kolestrol, liver, maag, dan mengobati kencing manis. Salah satu keuntungan mengetahui tanaman obat dan khasiatnya akan mempermudah Anda dalam memilih obat dari penyakit yang diderita.
maupun tanaman herbal yang ditujukan untuk pengobatan, merupakan jenis yang tidak hanya bisa dibudidayakan di sekitar pekarangan rumah. Selain untuk konsumsi pribadi dan keluarga, tanaman herbal juga bisa berfungsi sebagai tanaman dengan nilai ekonomi tinggi. Ambilah contoh seperti Ashitaba, misalnya. Tanaman ini tidak begitu populer di Indonesia, kendati sangat populer di negara asalnya, Jepang. Seorang petani di Lombok Timur mengaku bahwa dia bisa menjual Ashitaba kering seharga 800.000/kg dan mengimpornya ke Jepang. Contoh ini hanya ingin mengatakan bahwa tanaman herbal bisa dikembangkan sebagai bisnis kelas menengah yang mampu menopang ekonomi keluarga.
Pekarangan rumah bisa menjadi tempat di mana Anda bisa menanam segala jenis tanaman obat sederhana seperti seledri, jahe, kunyit, maupun temulawak. Semua jenis tanaman tersebut bisa digunakan intern, alias untuk memenuhi kebutuhan obat sehari-hari bagi keluarga. Di luar jenis-jenis tersebut, manggis juga bisa dipilih sebagai komoditi jualan. Ekstrak manggis diketahui memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, dan karenanya bisa dipilih sebagai tanaman herbal yang bernilai ekonomi tinggi. Beberapa petani di Lampung telah memutuskan untuk menanam manggis guna mensuplai kebutuhan industri obat-obatan herbal. Kendati demikian, salah satu masalah yang juga perlu dipikirkan adalah kekurangan sistem budidaya tanaman herbal, yang ternyata belum mampu menghasilkan kandungan zat yang sama efektifnya seperti jika seseorang memetik tanaman herbal langsung dari hutan (dalam kondisi alamiah).
Dalam hubungannya dengan keekonomian tanaman herbal, getah jernang (dragon blood) adalah jenis tanaman herbal yang tumbuh subur di daerah hutan Gunung Leuser, Aceh. Tanaman tersebut juga tumbuh di Kalimantan. Sama seperti Ashitaba, Dragon Blood bernilai mahal, mencapai harga 800.000/kg di pasaran. Secara keseluruhan, bumi Indonesia menyimpan potensi penghasilan dari tanaman herbal sebesar 1 triliun rupiah! Jumlah yang sangat luar biasa, tentu saja. Kendati masih banyak yang perlu diteliti, terutama dalam hubungannya dengan efektifitas tanaman herbal hasil budidaya, namun berbisnis tanaman obat di Indonesia agaknya bisa menjadi lahan ekonomi yang bisa dieksplorasi lebih jauh lagi.
Sejak zaman dahulu daun jarak sudah digunakan sebagai obat herbal. Tidak heran bila tanaman ini dimasukan dalam jenis tanaman apotik hidup. Daun, buah, bahkan biji jarak dipercaya bisa mengobati berbagai penyakit. Tidak heran dahulu para penjajah berebut tanaman ini untuk dibawa ke negara meraka.

Daun jarak memiliki khasiat untuk mengobati penyakit gatal-gatal, luka berdarah, jamur pada kulit, rematik, dan bengkak karena luka. Selain itu tanaman ini juga bisa digunakan untuk mengobati perut kembung pada anak. Sungguh luar biasa tanaman obat dan khasiatnya bisa dijadikan obat alternatif.
Tanaman obat yang satu ini memang sudah dikenal oleh banyak orang, tetapi hanya sedikit yang mengetahui manfaat dari tanaman beluntas. Sifat tanaman yang mempunyai banyak cabang dan daun ini sering dijadikan sebagai pagar taman yang indah.

Daun beluntas ini bisa dimanfaatkan sebagai obat herbal yang ampuh untuk mengatasi bau badan, pegel linu, menghilangkan bau mulut, mengobati keputihan, mengobati rematik, perut kembung, dan mengilangkan nyeri pinggang. Hem,, banyak juga ya manfaat tanaman satu ini.
Sambiloto merupakan tanaman herbal yang sudah digunakan sejak dulu untuk mengobati berbegai penyakit. Tanaman yang memiliki nama latin Green chiretta berasal dari negara India dan Srilangka. Saat ini tanaman ini tumbuh subur di berbagai daerah tropis seperti Indonesia, Thailand, Malaysia dan beberapa negara di Benua Amerika.

Daun sambiloto bisa digunakan sebagai obat untuk menurunkan panas badan, memperlancar air seni, obat sakit perut, dan untuk mengobati kencing manis. Dalam sebuah penelitian air hasil rebusan daun sambiloto bisa digunakan untuk menurunkan kadar gula sebanding dengan pemberian suspensi glibenclamid.

Jenis Tanaman Hias Yang Mahal

Jenis Tanaman Hias Yang Mahal - Di dunia ini terdapat banyak macam tumbuhan yang hidup subur di bumi kita ini. Bumi kita merupakan planet yang mempunyai komposisi antara tanah, air dan udara yang sangat baik untuk tumbuh berbagai macam tumbuhan. Banyaknya tumbuhan yang hidup di planet bumi kita ini menjadikan bumi menjadi hijau dan subur. Diantara berbagai macam tumbuhan di dunia ini mempunyai manfaat yang berbeda-beda sehingga semakin mempermudah manusia dalam mencukupi kebutuhan sehari-hari.
bunga hias
bunga

Pohon Gaharu merupakan tumbuhan dari jenis pohon yang paling mahal di dunia. Hal ini dikarenakan pohon gaharu mampu menghasilkan kayu yang terjual sangat mahal. Kayu gaharu ini memiliki cirikhas yaitu menghasilkan gupal atau mengandung gupal atau resin didalamnya. Gupal atau resin ini yang menjadikan kayu tersebut mempunyai aroma yang khas dan wangi. Kayu gaharu yang mengandung gupal terjual dengan harga puluhan juta rupiah perkilogram, sehingga kayu ini layak disebut dengan pohon termahal di dunia.

Kayu gaharu ini diekspor ke berbagai negara seperti Saudi Arabia, Kuwait Yaman, United Emiret, Turki, Singapura, Jepang, China dan Amerika Serikat. Pohon ini diambil kayunya yang mengandung resin didalamnya untuk dijadikan bahan pembuatan obat-obatan serta kosmetik. Tetapi karena kayu ini harganya sangat mahal maka dalam perdagangannya diatur dalam perdagangan internasional baik jumlahnya ataupun kemana negar tersebut akan di ekspor.

Pohon gaharu mempunyai ukuran pohon dengan tinggi mencapai 40 meter dan berdiameter kurang lebih 60 cm, ini merupakan ukuran pohon yang termasuk tinggi dan besar. Pohon ini mempunyai nama latin Aqualaria spp. Pohon ini mempunyai batang lurus, tidak berbanir serta kayunya mempunyai sifat keras. Pohon ini mempunyai kulit pohon berwarna coklat keputihan dan teksturnya halus. Daun gaharu berwarna hijau dan mengkilap, bentuknya lonjong memanjang dengan ukuran panjang 5 sampai 8 cm dan lebar 3 sampai 4 cm dan merupakan daun tunggal. Tajuknya bulat, lebat dan mempunyai percabangan horizontal.

Adanya resin atau gupal yang terkandung di dalam pohon gaharu ini yang menjadikan pohon ini menjadi sangat mahal harganya. Resin atau gupal ini ada karena terjadinya infeksi sejenis jamur parasit (yang disebut kapang) dari anggota kelas Ascomycetes.

Pohon gaharu yang memiliki ataupun tidak memiliki gupal tetap diekspor dan terjual mahal. Kalau yang memiliki gupal bernilai sampai puluhan juta rupiah perkilonya, sementara yang tidak mengandung gupal bernilai sampai puluhan ribu perkilonya. Pohon gaharu memang memiliki nilai ekonomis yang tinggi, tetapi ini justru mengancam kepunahan dari pohon tersebut karena memang menanam pohon gaharu ini membutuhkan waktu yang sangat lama, sehingga masyarakat lebih mudah untuk menebangnya di hutan. Karena sering ditebang sehingga menjadi tumbuhan yang hampir punah dan sementara tidak ada yang membudidayakannya.
Tumbuhan termahal dari jenis tanaman hias ada beberapa, salah satunya yaitu phillodendrum marbel varigatha. Dari berbagai macam tanaman hias yang populer, tanaman ini yang paling lama masa populernya, yaitu hingga mencapai 2 tahun.

Tanaman ini memiliki kelebihan pada bentuk daunnya yang unik, indah serta mempunyai variasi. Daunnya memiliki tulang daun yang besar dan menonjol sehingga membuat tanaman ini tampak kekar. Tanaman hias ini bisa menembus harga sampai ratusan juta rupiah.
Tanaman hias ini juga masih satu spesies dengan anthurium yaitu tanaman hias termahal yang mempunyai harga sampai jutaan rupiah. Tanaman aglonema walaupun masih kalah populer dibanding dengan anthurium tetapi dia masih bisa mencuri perhatian para pengoleksi tanaman hias, apalagi sekarang petani telah berhasil menyilangkannya dengan jenis lain yang semakin membuat tanaman hias ini nampak unik dan indah.

Tanaman ini lebih sering terkenal dengan nama Sri Rejeki. Tanaman hias ini memilki berbagai macam spesies pengelompokan tumbuhan yaitu seperti Chocin, miss Thailand, red Silver, Param Ruay, dan Pink Panther. Pink Phanter merupakan spesie yang harganya paling mahal, sementara spesies yang harganya sudah menurun dan relatif lebih murah yaitu Pride of sumatera, lady Valentine dan Donna Carmen.
Philodendron merupakan tanaman hias yang masih satu spesies dengan anthurium dan aglaonema. Philodendron memiliki daun yang leber serta keindahannya tidak hanya pada daun, namun pada bunga dan batangnya yang unik membuat para pecinta tanaman hias semakin kagum dan ingin memilikinya.

Philodendrum merupakan alternatif bagi para pecinta tanaman hias yang tidak mampu untuk membeli anthurium ataupun agaonema karena memang harganya yang sangat mahal. Philodendrom harganya dibawah anthurium dan aglaonema.
Tanaman hias jenis ini mempunyai harga yang lumayan mahal yaitu mencapai 10 juta rupiah per daunnya. Sementara satu tumbuhan bisa mencapai hingga 4 sampai 5 daun, dan satu pot biasanya ada 2 sampai 3 tumbuhan. Tumbuhan ini menjadi sangat mahal karena bentuknya yang unik yaitu dengan daun kaku dan tegak memanjang keatas, berwarna hijau tua sampai hijau mudan dan putih berlurik berpadu yang semakin menambah keindahan daunnya.

Tanaman hias ini semakin populer dan membumbung tinggi ditahun lalu. Semakin unik batang daunnya maka semakin dicari pecinta tanaman hias serta semakin mahal harganya. Dari berbagai jenis sansevieria yang oaling mahal adalah jenis kirkii silver blue.
Puring ini pada zaman dulu merupakan tanaman yang banyak tumbuh dan menghiasi kuburan. Tanaman ini sekilas nampak tidak berharga jika tumbuh di kuburan, tetapi siapa yang menyangka kalau sekarang tanaman puring ii telah naik kelas berjajar dengan tanaman hias jenis lain yang mahal harganya.

Tanaman puring ini disebut dengan tanaman kuda hitam. Daunnya berbentuk unik serta warnya daunnya juga bervariatif. Semakin unik bentuk daunnya serta semakin bervariasi warna perpaduan warna daunnya maka harga tanaman hias ini semakin mahal. Perpaduan pada warna daunnya yaitu berwarna hijau tua, hijau muda, hijau kekuningan, kuning, kuning keorenan, oren, merah, hijau keputihan, hitam kemerahan, merah kekuningan serta masih banyak variasi lain. semakin disilangkan pada cara perkembangbiakan tumbuhan ini dengan jenis lain hasilnya akan semakin indah. Tanaman yang dulu dijuluki tanaman kuburan sekarang telah banyak berada di depan rumah mewah sebagai tanaman hias yang berharga mahal.
Tanaman hias bonsai yang satu ini memang banyak dibudidayakan oleh orang China atau Tionghoa. Mereka percaya bahwa tanaman bonsai bougenvil ini akan mampu memberikan rizki bagi rumah yang dihuninya, oleh sebab itu tak heran jika harga tanaman hias ini cukup mahal dan jarang sekali dijual di pasar secara bebas.  Banyak orang yang mungkin tidak tahu bahwa hal yang paling berharga dari tanaman hias bougenvil ini adalah bunganya. Meski bunganya sangat kecil, namun bougenvil tidak setiap bulan bisa berbunga, hal itulah yang menjadi alasan kuat betapa berharganya tanaman hias jenis ini.

Dari bebagai macam jenis tanaman hias, bonsailah yang menduduki peringkat satu.  Mengapa?. Tidak hanya karena ukurannya yang kecil dan mungil namun tanaman bonsai umumnya memiliki ketahanan yang berbeda dari tanaman hias lainnya sehingga memang diperlukan treatment ekstra untuk dapat merawat tanaman jenis ini di halaman maupun pekarangan rumah Anda.  Bagi rumah dengan halaman yang tidak terlampau luas, bonsai bisa menjadi tamanan hias prioritas sebab ukurannya yang mungil tentu akan memakan tempat yang lebih sedikit dari pada Anda menanam tanaman hias daun yang notabene membutuhkan space yang lebih luas. Nah, berikut ini adalah beberapa tanaman hias bonsai berharga cukup mahal dengan keindahan luar biasa. Sangat wajib ditanam di rumah Anda sebagai pelengkap keindahan rumah paripurna.
Bougenvil

bunga-bougainvillea

Tanaman hias bonsai yang satu ini memang banyak dibudidayakan oleh orang China atau Tionghoa. Mereka percaya bahwa tanaman bonsai bougenvil ini akan mampu memberikan rizki bagi rumah yang dihuninya, oleh sebab itu tak heran jika harga tanaman hias ini cukup mahal dan jarang sekali dijual di pasar secara bebas.  Banyak orang yang mungkin tidak tahu bahwa hal yang paling berharga dari tanaman hias bougenvil ini adalah bunganya. Meski bunganya sangat kecil, namun bougenvil tidak setiap bulan bisa berbunga, hal itulah yang menjadi alasan kuat betapa berharganya tanaman hias jenis ini.

Di sisi lain, bunga dari tanaman hias bonsai ini juga beragam loh!. Beberapa warna bunga yang sering muncul diantaranya putih, ungu, jingga dan merah cerah dengan warna yang mencolok. Terkadang bunga dari bougenvil ini bisa berbunga hingga memenuhi satu pohon, batangnya berduri dan sangat cantik.
Meski sejatinya bougenvil dan asam jawa itu sebenarnya mampu tumbuh dengan ukuran yang besar, tapi jarak dari mereka yang memodifikasinya menjadi tanaman bonsai. Asam jawa yang dikenal sebagai tanaman peneduhn ini ternyata bisa dibentuk menjadi tanaman hias bonsai dengan daun yang cukup kecil- kecil, berwarna hijau muda tersusun rapi dan uniknya lagi jika menjelang malam, daunnya akan mengatup seakan tidur seperti layaknya manusia. Meski demikian, jika telah dibuat menjadi tanaman hias bonsai, asam jawa umumnya akan sukar berbuah. Batangnya yang indah dengan goresan- goresan seperti menunjukkan kesan tua pada tanaman tersebut namun  dengan ukurannya yang kecil. Jenis tanaman ini sangatlah cocok ditanam di daerah dataran rendah yang sejuk dan memiliki curah hujan yang tinggi.
Azalea juga merupakan jenis Tanaman hias bonsai yang banyak digandrungi oleh para ibu- ibu. Jenis tanaman perdu ini juga banyak ditanam oleh para Tonghoa yang dipercaya membawa manfaat baik bagi si penanam dan seisi rumahnya.  Meski demikian tanaman hias bonsai ini hanya cocok ditanam di daerah dataran tinggi. Kurangnya kesejukan di udara akan membuat tanaman jenis ini cepat layu dan rusak. Azalea juga mampu menghasilkan bunga yang cukup cantik dengan warna pink yang kental. Namun untuk versi bonsainya, biasanya bunga akan tumbuh di sepanjang daunnya sehingga saat musim bunga seluruh bonsai yang tadinya berwarna hijau akan langsung berubah menjadi warna pink nan cantik.
Jenis tanaman bonsai yang lain adalah tanaman hias cemara udang. Tanaman hias jenis ini memiliki keunggulan yakni tahan terhadap serangan hama dan gulma sehingga tak heran jika versi bonsai nya memiliki kekebalan yang luar biasa. Memiliki dengan daun yang tipis dan batang yang segar serta bonggol besar yang berlekuk- lekuk seakan mampu memberikan kesan ‘unik’ tersendiri bagi jenis tanaman bonsai ini. Tanaman ini banyak dibudidayakan di pot- pot berukuran besar. Bahkan jika sudah tua, tanaman bonsai ini bisa berukuran sangat besar, jadi pastikan Anda selalu rajin mengganti potnya ketika akarnya sudah mulai keluar dari potnya. Tanaman ini bisa hidup di lingkungan tropis dengan curah hujan yang sedikit.
Bagi para pecinta dan penghobi tanaman, berapapun harga yang harus dibayar untuk sebuah tanaman pasti akan dikeluarkan. Hal itu terbukti dengan larisnya beberapa tanaman dengan harga mahal dan fantastis di seluruh dunia. Banyak tanaman-tanaman mahal yang ternyata harganya bisa melebihi harga motor atau mobil. Berikut 7 tanaman paling mahal di dunia yang mungkin bisa bikin anda tercengang mendengar harganya.
Sanseviera
Lekukan yang dimiliki tanaman sanservania ternyata banyak menarik perhatian baik itu pecinta tanaman hias ataupun pedagang tanaman hias. Jenis sanseviera yang paling mahal adalah jenis kirkii silver blue yang menembus harga 10 juta per daun. Tanaman ini dipercaya bisa mengobati diabetes, wasir hingga kanker ganas. Di Thailand ekstrak tanaman sanserviera sudah dikembangkan menjadi obat kanker dengan harga 700.000 per kapsul.
Anthurium
Anthurium adalah tanaman populer dengan masa trend yang paling bertahan lama. Harga tanaman inipun tak murah. Jenis anthurium yang paling pahal yang pernah terjual adalah jenis jenmani yang harganya mencapai ratusa juta rupiah. Sedangkan jenis anthurium lain harganya bisa mencapai 70 juta rupiah. Tanaman ini memiliki kelebihan pada daunnya yang unik, indah dan bervariasi. Dengan tulang daun yang besar dan menonjol tanaman ini nampak kekar.
Gaharu
Gaharu digunakan sebagai salah satu bahan pembuatan parfum, kosmetik dan obat-obatan. Gaharu dikenal sebagai tumbuhan aromatik paling mahal di dunia. Di tingkat global harga gaharu bisa mencapai 300 juta per kg. Semakin hitam kayu gaharu harganya semakin mahal. Di Mesir mumi selain diberi rempah-rempah juga diberi cendana dan gaharu. Selain itu serbuknya bisa diunakan sebagai dupa karena dianggap mampu menyucikan peralatan ibadah.
Bonsai
Meski ukurannya kecil bonsai dikenal sebagai salah satu tanaman paling mahal di dunia. Harga termahal bonsai bisa mencapai satu miliar rupiah. Sepintas memang tak terlihat menunjukan tanaman dengan harga selangit, namun bagi pecinta bonsai pohon kerdil ini memiliki nilai tersendiri. Bonsai yang baik secara visual harus seimbang antara daun, tangkai, dahan dan juga akar. Pemeliharaan tanaman yang sulit juga menjadi salah satu faktor kenapa tanaman ini menjadi sangat mahal.

Pohon Pule

Pohon pule masuk jenis pohon besar. Pohon pule berdiameter 5 meter dan tinggi 9 meter bisa mencapai 100 juta rupiah. Mahalnya pohon ini karena tingkat kesulitas yang harus dihadapi penjual, mereka harus mencabut pohon besar tersebut dengan harus menyisakan akar beserta tanah pada bagian pangkal batang.
Pohon Jati
Bukan rahasia lagi bila pohon jati menjadi salah satu pohon paling mahal di dunia. Selain karena tumbuhnya sangat lama jati juga mempunyai kualitas kayu yang paling baik diantara lainnya. Indonesia menjadi salah satu negara yang mempunyai jati termahal. Yang berukuran kecil saja bernilai sekitar 10 juta rupiah per batang pohon atau biasanya 4 juta rupiah per meter kubik, ini harga untuk kualitas sedang, harga kualitas terbaiknya bisa mencapai 15 juta per meter kubik. Bahkan pada tahun 2014 pohon jati di Blora terjual dengan harga 1 miliar rupiah dan menjadi pohon termahal di dunia.